March 30, 2019 10:38
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo selamat pagi terimakasih telah menghubungi honestdocs
Angina adalah nyeri dada atau ketidaknyamanan yang disebabkan ketika otot jantung Anda tidak mendapatkan cukup darah yang kaya oksigen. Mungkin terasa seperti tekanan atau meremas di dada Anda. Ketidaknyamanan juga dapat terjadi di bahu, lengan, leher, rahang, atau punggung. Nyeri Angina terkadang susah dibedakan dengan nyeri akibat gangguan pencernaan.
BErdasarkan keluhan Anda maka nyeri yang dirasakan bukan merupakan nyeri jantung namun nyeri atau rasa yang sesak mungkin diakibatkan psikogenik.
Semoga informasi ini bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam, Dok, saya memiliki masalah ketika melihat/mendengar orang yang sedang mengaplas, yaitu timbul rasa sakit di sekitar jantung saya. Ketika saya melihat orang yang menyapu tanah kasar maupun aspal, jantung saya pun terasa sakit. Apakah ini merupakan gejala penyakit jantung, Dok?
Selamat malam, Dok, saya memiliki masalah ketika melihat/mendengar orang yang sedang mengaplas, yaitu timbul rasa sakit di sekitar jantung saya. Ketika saya melihat orang yang menyapu tanah kasar maupun aspal, jantung saya pun terasa sakit. Apakah ini merupakan gejala penyakit jantung, Dok?