May 23, 2019 07:28
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
mucocele adalah benjolan yang disebabkan karena sumbatan pada kelenjar kulit bagian dalam (mukosa).
sedangkan sinus maxilaris bilateral menunjukan tempat terdapatnya benjolan tersebut yaitu di area dalam tulang pipi kanan dan kiri.
T4N2Mx berarti tumor(benjolan) nya sudah besar bisa >7cm, dan telah mengenai kelenjar getah bening di sekitarnya, namun tidak sampai menyebar ke organ atau tempat lain yang jauh.
ada baiknya mengkonsultasikan lebih lanjut dengan dokter yang mengobati anda agar tidak terjadi kesalahpahaman interpretasi, karena bisa ada detail yang berbeda mengenai kode tersebut.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kesimpulan itu menunjukan stadium berapa? Apakah berbahaya dan termasuk urgent untuk segera ditangani?
Dijawab oleh
William (dr.)
Kemungkinan bisa stadium II ataupun III, sebaiknya ditanyakan kembali ke dokter yang menangani yaa.
Untuk semua penyakit tentu saja lebih cepat ditangani lebih baik.
Untuk penyakit tumor ataupun kanker sendiri merupakan penyakit yang berkembang perlahan dan tidak darurat seperti perdarahan ataupun seperti kecelakaan.
Namun sebaiknya penanganannya tetap tidak ditunda.
Semoga cepat sembuh yaa :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kesimpulan lengkapnya di hasil lab begini: Massa nasofaring kiri yang melibatkan masticator space kiri, lymphadenopathy cervical bilateral kurang dari 6 cm , sesuai TNM (7th). T4N2Mx , mucolele di sinus maxilaris bilateral.
Apakah bisa menjelaskan lebih detail lagi ke saya?
Dijawab oleh
William (dr.)
kesimpulan tersebut memaparkan adanya benjolan di kerongkongan bagian dalam, di area kiri, yang membesar hingga menekan ke ruang otot rahang bawah.
ditemukan pula adanya pembesaran kelenjar getah bening dengan ukuran <6cm, pada leher (dikedua sisi leher, kiri dan kanan).
Dan semua gambaran ini sesuai dengan staging TNM, salah satu cara penilaian staging pada tumor ataupun kanker.
bila ada yang mau ditanyakan lagi, atau kurang jelas silahkan tanyakn kembali yaa.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hasil lab dengan kesimpulan: T4N2Mx , mucolele di sinus maxilaris bilateral. Artinya apa ya? Mohon penjelasannya
Hasil lab dengan kesimpulan: T4N2Mx , mucolele di sinus maxilaris bilateral. Artinya apa ya? Mohon penjelasannya