April 07, 2019 16:43
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu,
-sudah sejak kapan benjolan tsb ada?
- apakah benjolan makin lama makin besar seiring waktu?
- apakah benjolan keras/ lunak?
- Apakah BAB keluar darah merah segar atau menghitam? Apakah BAB teratur tiap hari/ beberapa hari sekali?
- Apakah BAB yang keluar kecil-kecil dan seperti tahi kambing? Apakah disertai penurunan berat badan yang signifikan dalam beberapa bulan terakhir?
- Bagaimana dengan pola diet Anda sehari-hari?
Beberapa hal tersebut akan membantu kami lebih memahami kondisi yang Anda alami.
Benjolan di anus kemungkinan besar adalah wasir/ ambeien, walaupun tidak menutup kemungkinan adalah benjolan tumor/ lainnya. Ambeien merupakan pelebaran pembuluh darah vena pada rektum dan anus, yang dapat menyebabkan perdarahan dan nyeri. Homorrhoid dibagi menjadi dua, yaitu interna dan eksterna, dimana yang interna biasa tidak nyeri dan dapat keluar/masuk kembali ke lubang anus sedangkan yang eksterna sangat nyeri.
Penyebab terjadinya hemorrhoid adalah peningkatan tekanan dalam perut yang berlangsung lama, yang biasa terjadi disaat kita mengedan dan sering mengangkat berat. Oleh sebab itu, beberapa cara untuk mencegah terjadinya hemorrhoid adalah dengan mengkonsumsi banyak makanan berserat seperti sayur dan buah-buah segar, minum cukup air, tidak mengedan saat BAB, dan tidak menghabiskan waktu terlalu lama duduk di WC. Disarankan juga untuk mengurangi mengangkat benda berat.
Namun untuk mengatasinya maka harus pastikan dahulu penyebab benjolan tsb apakah benar ambeien atau bukan, dianjurkan periksakan diri ke dokter untuk mendapat pemeriksaan fisik dan penunjang tambahan yang diperlukan untuk menegakkan diagnosis dan mendapat terapi yang sesuai.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Di lubang anus saya terdapat benjolan, dok. Jika saya belum BAB benjolannya mengecil, tapi setelah BAB benjolannya membesar. Saat BAB sih jarang sakit dok, tidak ada darah yang keluar juga kecuali saat saya mengalami sembelit. Setelah BAB juga tidak terasa panas. Ini ambeien bukan ya dok? gimana saya harus mengatasinya?
Di lubang anus saya terdapat benjolan, dok. Jika saya belum BAB benjolannya mengecil, tapi setelah BAB benjolannya membesar. Saat BAB sih jarang sakit dok, tidak ada darah yang keluar juga kecuali saat saya mengalami sembelit. Setelah BAB juga tidak terasa panas. Ini ambeien bukan ya dok? gimana saya harus mengatasinya?