March 18, 2019 08:49
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi Honestdocs.
Cairan vagina yang berwarna kekuningan disertai bau yang tidak sedap, sensasi tindak nyaman perasaan gatal , nyeri atau kemerahan pada organ intim wanita dapat disebabkan oleh infeksi. Infeksi ini dapat disebabkan oleh pertumbuhan flora normal pada vagina yang berlebihan (vaginosis) atau jamur atau trichomoniasis.
Untuk mencari tahu penyebabnya perlu dilakukan swab atau kultur cairan vagina.
Selain itu beberapa penyakit yang mungkin terjadi pada Anda diantaranya:
1. Infeksi saluran kemih
2. Radang cervix atau cervicitis
3.Ektropion
4. Atopic vaginitis karena alergi sabun pembersih organ kewanitaan atau ;lubrikan
5. Polip cervix
6. Kanker
7.dsb
Anda sebaiknya menghubungi dokter untuk melakukan pemeriksaan fisik dan penunjang diatas guna mendapatkan terapi yang tepat.
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok saya sudah berhubungan dengan pasangan saya, lalau beberapa hari kemudian keluar keputihan yg banyak dan dicelana dalam agak kekuningan, biasanya tidak seperti itu. itu gimana dok.
dok saya sudah berhubungan dengan pasangan saya, lalau beberapa hari kemudian keluar keputihan yg banyak dan dicelana dalam agak kekuningan, biasanya tidak seperti itu. itu gimana dok.