March 30, 2019 12:43
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat pagI!
terima kasih atas pertanyaannya
Hal yang sudah anda jelaskan merupakan indikasi kemungkinan adanya trauma pada jari, dapat berupa kerusakan jaringan akibat adanya peradangan maupun patah tulang pada jari.
Jika ada bengkak yg terjadi setelah mengalami trauma atau cedera, ada baiknya segera konsultasikan keadaan tersebut dengan dokter Spesialis Ortopedi. Hindari berobat ke ahli patah tulang, karena dapat membuat kondisi menjadi lebih berat.
Dokter akan memastikan apakah cedera yang terjadi di tulang atau jaringan sekitarnya. Jika diperlukan, maka dokter akan melakukan pemeriksaan penunjang seperti foto Xray.
Jika pembengkakan disebabkan oleh cedera, maka dokter akan menyarankan untuk melakukan RICE (Rest, Ice, Compression, Elevation) atau dengan kata lain mengistirahatkan area yang cedera, mengompres dengan es, membebat dengan perban elastis, dan menyanggah area yang bengkak dengan posisi lebih tinggi. Sedangkan jika disebabkan oleh patah tulang, maka dokter akan menyarankan untuk melakukan operasi.
Beberapa hal yang dapat dilakukan di rumah sebelum berkonsultasi dengan dokter adalah mengistirahatkan area yang cedera dengan cara mengangkat dan menyanggahnya ketika berbaring, dan juga mengompres area yang cedera dengan es.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, bagaimana keadaan jari kaki anda saat ini? Apakah sudah di foto rongent?
Selain dikompres air dingin, sebaiknya segera dibawa ke UGD untuk diperiksa lebih lanjut, mengenai apakah adanya tanda tanda patah tulang, karena 2kg barbel dapat menyebabkan trauma jaringan yang dikenal dengan crush injury, dan prognosis untuk penyembuhannya kurang baik. Bila memang ada patah tulang, dapat dikonsultasikan dengan dokter ortopedi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Lebih baik untuk anda periksakan oada dokter spesialis ortopedi. Yang ditakutkan tidak hanya pembengkakan saja, namun ada nya patah tulang.
Untuk dilakukan pemeriksaan penu jang seperti foto rontgen pada kaki anda.
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok. Jadi, saya habis menjatuhkan barbel 2 kg dari ketinggian 30 cm ke jari kaki saya yang tengah. Jari kaki saya jadi bengkak dan biru, dan saya sudah mengompresnya dengan air dingin. Terus apa lagi yang harus saya lakukan ya dok? Saya takut jika jari kaki saya retak. Mohon dijawab ya dok.
Halo dok. Jadi, saya habis menjatuhkan barbel 2 kg dari ketinggian 30 cm ke jari kaki saya yang tengah. Jari kaki saya jadi bengkak dan biru, dan saya sudah mengompresnya dengan air dingin. Terus apa lagi yang harus saya lakukan ya dok? Saya takut jika jari kaki saya retak. Mohon dijawab ya dok.