May 14, 2019 16:57
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Bagaimana kondisi anak, apakah lemas?
2. Apakah anak masih mau makan minum?
3. Bagaimana kronologisnya? Apakah ada perubahan diet atau sebagainya?
4. Obat apa yang sudah diberikan oleh bidan?
5. Apakah keluhan disertai demam?
Informasi diatas akan sangat membantu kami untuk lebih memahami kondisi anak anda. Dari keluhannya BAB berdarah dan berlendir, menandakan anak anda mengalami sindroma disentri. Sindroma disentri dapat disebabkan oleh infeksi bakteri atau parasit pada saluran cerna anak. Oleh sebab itu, anak membutuhkan terapi antibiotik yang tepat. Saya sarankan untuk memeriksakan anak anda ke dokter/ spesialis anak, agar diperiksa lebih lanjut kondisinya dan diberi antibiotik yang tepat dengan dosis yang sesuai berat badan anak anda. Sementara itu, pastikan anak cukup makan dan minum agar tidak lemah dan dehidrasi.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dok mau bertanya klo anak saya baru berumur 1,5 tahun namun bab nya sudah hampir seminggu berdarah dan berlendir sudah ke bidan dan di beri obat namun masih berlanjut biasanya penyakitnya apa ya dan bagaimana harus sembuh nya
Dok mau bertanya klo anak saya baru berumur 1,5 tahun namun bab nya sudah hampir seminggu berdarah dan berlendir sudah ke bidan dan di beri obat namun masih berlanjut biasanya penyakitnya apa ya dan bagaimana harus sembuh nya