January 20, 2020 07:09
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
apakah anda sudah aktif berhubungan seksual?
apakah ada riwayat maag?
apakah anda sering terlambat makan?
mual dan pusing dapat di sebabkan oleh dispepsia/maag.
sebaiknya hindari tealat makan atau salah makan seperti perut kosong makan mie, pedas, santan, kopi,es/dingin, asam, bersoda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Untuk keluhan yg Kamila alami bab warna hitam bisa karena ada nya luka pada usus, namun jika yg anda maksud coklat gelap, masih dikatakan normal.
Gampang lelah tak nafsu makan bisa karena anemia, hipotensi, tubuh kekurangan gula dsb.
Bila kamila alami gangguan saat aktivitas, ada baiknya perikskakan pada dokter terdekat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi Kamilah
Apakah kondisi ini baru terjadi dalam 2 hari terakhir?
Apakah sering telat makan/ punya riwayat sakit maag?
Apakah sudah berobat ke dokter?
Keadaan seperti ini dapat disebabkan oleh asam lambung yang meningkat menyebabkan tukak lambung dan perdarahan sehingga BAB menjadi hitam. Sangat disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter agar mendapat penanganan yang tepat, karena jika dibiarkan berlanjut maka kondisi dapat semakin memberat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
kotoran berwarna hitam juga dapat dikarenakan adanya perdarah pada sistem pencernaan (misal pada lambung)
umumnya keluhan ini akan disertai gejala lainnya seperti:
-muntah darah (seperti cairan kopi)
-perut kram
-sesak nafas
-pusing
-lelah
-dll
sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter penyakit dalam bagian gastrologi untuk lakukan pemeriksaan secara langsung
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dokter,, ini saya kamilah mau bertanya sudah dua hari ini saya sering pusing mual dan pup berwarna hitam sering tidak nafsu makan dan gampang sekali lelah itu disebabkan karena apa yah dokter Terima kasih
Selamat pagi dokter,, ini saya kamilah mau bertanya sudah dua hari ini saya sering pusing mual dan pup berwarna hitam sering tidak nafsu makan dan gampang sekali lelah itu disebabkan karena apa yah dokter Terima kasih