April 09, 2019 05:18
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi honestdocs
Perdarahan pada awal kehamilan dapat bersifat normal. Perdarahan normal pada awal kehamilan disebabkan karena implantasi pada rahim. Biasanya darah yang muncul seperti flek.
Perdarahan tidak normal dpt disebabkan oleh beberapa faktor seperti
- keguguran (abortus) .pada abortus iminens yaitu mulut rahim sedikit terbuka sehingga tjd perdarahan
-kehamilan mola atau hamil anggur. Kehamilan yang berisi sel2 yang tidak berkembang
menajdi janin
-kehamilan ektopik. Kehamilan yg terjadi diluar kandungan
Jika Anda sering mengalami semasa kehamilan muda sebaiknya dikonsultasikan kembali ke dokter kandungan Anda untuk mendapatkan penguat kandungan.
Anda harus membatasi aktifitas fisik Anda agar kandungan tersebut dpt berkembang dg baik
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya kemarin testpack tgl 6 juli hasilnya positif lalu saya lgsg ke dokter kandungan. Saat di usg usia kehamilan saya belum terbaca karna masih sangat muda, katanya harus menunggu hingga 2-3 mingguan. Saya sering mengeluarkan flek saat banyak gerak, tp tidak ada flek kalau tidak banyak gerak. td malam saya cek ada keluar darah sedikit, kenapa ya dok? saya merasa seperti mau mens, perut saya begah, kepala pusing dan badan pegal pegal. saya juga sering kencing tetapi sejak keluar darah tsb sudah tidak sering kencing. Apakah ini tidak apa apa dok?
Dok saya kemarin testpack tgl 6 juli hasilnya positif lalu saya lgsg ke dokter kandungan. Saat di usg usia kehamilan saya belum terbaca karna masih sangat muda, katanya harus menunggu hingga 2-3 mingguan. Saya sering mengeluarkan flek saat banyak gerak, tp tidak ada flek kalau tidak banyak gerak. td malam saya cek ada keluar darah sedikit, kenapa ya dok? saya merasa seperti mau mens, perut saya begah, kepala pusing dan badan pegal pegal. saya juga sering kencing tetapi sejak keluar darah tsb sudah tidak sering kencing. Apakah ini tidak apa apa dok?