March 14, 2019 17:22
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id mengenai keluhan mudah gelisah, panik dan keluhan fisik lainnya. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Keluhan yang anda alami baik berupa keluhan psikis seperti mudah gelisah, panik dan ketakutan serta keluhan fisik seperti vertigo, badan pegal, dan flu bisa terjadi karena faktor psikosomatis yang anda alami. Rasa stress berlebihan yang tidak bisa anda tangani membuat munculnya keluhan – keluhan tersebut. Pencetus stress bisa saja dari beban pekerjaan anda, masalah rumah tangga dan lain sebagainya. Ada baiknya anda mulai mengatasi masalah ini agar tidak berlarut – larut. Saran saya ada baiknya anda berkonsultasi dengan psikolog ataupun psikiater untuk sekedar sharing dan berkonsultasi tentang apa yang anda hadapi saat ini. Sesi konsultasi ini sangat membantu untuk memulihkan kesehatan jiwa kita. Jiwa yang sehat tentu akan berdampak pada kondisi fisik yang prima.
Jangan pernah berpikir bahwa konsultasi ke psikolog atau ke psikiater hanyalah untuk orang gila saja. Karena sesungguhnya bagi orang yang sehat sekalipun hal ini perlu dilakukan untuk membantu meredakan stress yang dialami jika memang tidak mampu terkompensasi dengan baik. Oleh karena itu silakan anda buat sesi pertemuan dengan ahlinya di kota anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya usia 30, mengawali karir dengan baik 22 tahun saya sudah menjadi assitant manager dan 24 tahun menjadi manager. Akan tetapi semakin kesini karir saya bisa dikatakan standard. Saya mulai mudah gelisah dan panik. Bahkan saat ada telepon masuk saya ketakutan. Seringkali saya vertigo dan terbangun saat tidur malam. Pagi hari dan sore hari saya akan sangat mengantuk dan konsumsi kafein (kopi) untuk mengatasinya. Dalam berkeluarga juga saya merasa kurang diperhatikan, cenderung kesepian terutama saat ada anak. Sehingga komunikasi dengan pasangan sangat minim adanya. Apa yang sebaiknya saya lakukan, saya takut ini semakin memperburuk saya, saat ini saya sangat sering mengalami vertigo, perut Bergas, pegal-pegal dan sakit flu Thanks
Saya usia 30, mengawali karir dengan baik 22 tahun saya sudah menjadi assitant manager dan 24 tahun menjadi manager. Akan tetapi semakin kesini karir saya bisa dikatakan standard. Saya mulai mudah gelisah dan panik. Bahkan saat ada telepon masuk saya ketakutan. Seringkali saya vertigo dan terbangun saat tidur malam. Pagi hari dan sore hari saya akan sangat mengantuk dan konsumsi kafein (kopi) untuk mengatasinya. Dalam berkeluarga juga saya merasa kurang diperhatikan, cenderung kesepian terutama saat ada anak. Sehingga komunikasi dengan pasangan sangat minim adanya. Apa yang sebaiknya saya lakukan, saya takut ini semakin memperburuk saya, saat ini saya sangat sering mengalami vertigo, perut Bergas, pegal-pegal dan sakit flu Thanks