January 31, 2020 12:21
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo sudah berapa lama keluhan dialami?
adanya ruam2 di area selangkangan disertai keputihan yang gatal dapat disebabkan oleh adanya peradangan atau infeksi oleh jamur.
untuk memastikan sebaiknya anda memeriskakan kondisi langsung agar mendapat pengobatan yang sesuai.
untuk sementara sebaiknya
-jaga kebersihan area kewanitaan dengan membasuh menggunakan air bersih
-gunakan pakaian dalam yang tidak terlalu ketat dan jaga agar tidak lembab
-hindari menggaruk area yang gatal terlalu kencang agar tidak terjadi infeksi sekunder.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sudah sekitar 2 minggu dok..
Sudah sekitar 2 minggu dok.. ak masih menggunakan pembalut pasca operasi ambeien. Apakah itu mempengaruhi?
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
ya, jika menggunakan pembalut terlalu lama dengan kondisi lembab maka bisa saja memicu terjadinya iritasi di area selangkangan ataupun menjadi faktor resiko tumbuhnya jamur.
namun untuk memastikan penyebab tetap diperlukan pemeriksaan secara langsung ya, agar obat juga sesuai.
sebaiknya lebih serin gmengganti pembalut agar tidak lembab
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
penggunaan pembalut yang terlalu lama dapat menciptakan suasa lembap area miss V apalagi jarang diganti, maka jamurpun dapat berkembang biak di sana
cobalah periksakan cairan vagina di lab untuk mencari tahu penyebab, bila karena infeksi jamur atau bakteri maka dapat diobati secara tepat
usahakan tetap menjaga area vagina tetap kering dan bersih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Kemungkinan yang Anda alami akibat lembab terus menerus sehingga menyebabkan pertumbuhan jamur atau bakteri. Sebaiknya berobat ke dokter agar dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.
Jika belum sempat, Anda sementara boleh minum obat gatal antihistamin seperti Cetirizine atau CTM.
Beberapa tips lainnya:
- jaga kebersihan area kewanitaan
- tidak perlu menggunakan sabun khusus kewanitaan
- jaga jangan lembab, jika memungkinkan tak perlu memakai pembalut
- Jangan menggunakan celana ketat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok atas penjelasannya
Dok, sehabis operasi ambeyen selang 2 minggu. Area miss v saya sangat gatal. Di bagian selangkangan terdapat seperti ruam. Gatal sekali. Dan di vagina ada cairan putih, gatal juga dok. Dan putih2 di vagina seperti menempel. Bagaimana cara mengatasinga dok
Dok, sehabis operasi ambeyen selang 2 minggu. Area miss v saya sangat gatal. Di bagian selangkangan terdapat seperti ruam. Gatal sekali. Dan di vagina ada cairan putih, gatal juga dok. Dan putih2 di vagina seperti menempel. Bagaimana cara mengatasinga dok