April 08, 2019 21:21
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Perawatan pada bekas luka apapun pada kulit sangat penting untuk mencegah terjadinya komplikasi pada luka, misalkan infeksi. Perawatan tersebut dapat dilakukan sendiri oleh anda di rumah maupun dengan kontrol secara teratur ke dokter atau fasilitas kesehatan terdekat.
Tindakan untuk membuang jaringan mati pada luka seperti yang anda katakan dinamakan juga tindakan debridemen. Debridemen ini merupakan salah satu bentuk perawatan luka yang bertujuan untuk membuat tepi luka rapi dan membantu proses pertumbuhan jaringan baru. Hal ini biasa dilakukan pada saat penanganan luka.
Saran saya, periksakan kembali perkembangan luka ke dokter anda agar dokter dapat melakukan pemeriksaan secara langsung pada luka dan menentukan apakah luka masih belum juga kering akibat infeksi tambahan atau tidak. Apalagi bila anda merasa nyeri ataupun bengkak pada luka, bekas jahitan terbuka, demam, dan keluhan lainnya yang mengganggu.
Saran;
-Membersihkan luka setiap hari menggunakan cairan NaCl dan gunakan obat-obatan (baik oles maupun obat minum) sesuai dengan anjuran dokter
-Pastikan tangan bersih (cuci tangan) sebelum menangani luka
-Jangan membubuhkan ataupun menggaruk/memanipulasi luka
-Hindarkan luka dari paparan air dan kotoran
-Konsumsi makanan tinggi protein untuk mempercepat proses penyembuhan luka
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jadi ibu saya habis operasi dua jari kaki diamputasi karena diabetes. Sebelum dioperasi, dibagian atas jari kaki selebar telapak tangan, dikelupas karena infeksi, setelah dioperasi perban hari pertama diganti dan lukanya masih basah. Tapi hari ke2 ganti perban, luka sudah kering dan warnanya hitam. Normalkah keadaan seperti ini dok? Khawatir, lukanyamenyebar. Sekian trims.
Jadi ibu saya habis operasi dua jari kaki diamputasi karena diabetes. Sebelum dioperasi, dibagian atas jari kaki selebar telapak tangan, dikelupas karena infeksi, setelah dioperasi perban hari pertama diganti dan lukanya masih basah. Tapi hari ke2 ganti perban, luka sudah kering dan warnanya hitam. Normalkah keadaan seperti ini dok? Khawatir, lukanyamenyebar. Sekian trims.