April 03, 2019 18:31
April 04, 2019 09:14
Buka di app
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi, terimakasih sudah menghubungi honestdocs.
Tinggi badan merupakan salah satu hal yang dipengaruhi genetik / faktor keturunan.
Perkiraan tinggi maksimal anak laki-laki adalah : (tinggi badan ibu +12,7 + tinggi badan ayah) / 2.
Pertumbuhan anak laki-laki masih dapat terjadi di usia 18 tahun, tetapi tidak secepat usia 16-17 tahun, dan maksimal sampai 21-22 tahun.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok. Apakah saya bisa menambah tinggi badan di usia saya yang sudah 22 tahun ini? Sejak kecil padahal saya sudah makan dan minum yang mengandung protein, kalsium, dll yang bisa merangsang pertumbuhan tubuh. Saya juga minum susu berprotein tinggi, susu sapi segar, dan susu Anlene. Selain itu, saya juga melakukan aktivitas fisik seperti basket, renang, sepakbola, dll. Tapi kenapa ya dok tinggi saya hanya 168 cm? Apa yang harus saya lakukan agar menambah tinggi badan saya? Makasih dok, mohon bimbingannya.
Halo dok. Apakah saya bisa menambah tinggi badan di usia saya yang sudah 22 tahun ini? Sejak kecil padahal saya sudah makan dan minum yang mengandung protein, kalsium, dll yang bisa merangsang pertumbuhan tubuh. Saya juga minum susu berprotein tinggi, susu sapi segar, dan susu Anlene. Selain itu, saya juga melakukan aktivitas fisik seperti basket, renang, sepakbola, dll. Tapi kenapa ya dok tinggi saya hanya 168 cm? Apa yang harus saya lakukan agar menambah tinggi badan saya? Makasih dok, mohon bimbingannya.