March 27, 2019 23:38
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi. Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Dari gejala yang anda alami, seperti mengarah ke penyakit yang disebut Sinusitis. Sinusitis adalah radang pada sinus paranasal, yaitu rongga di tengkorak bagian wajah sekitar hidung. Salah satu resiko terjadinya sinusitis memang rhinitis kronik. Disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter atau spesialis THT untuk pemeriksaan lebih lanjut dan pertimbangan pemberian antibiotik atau terapi lainnya.
Sekian jawaban dari saya, semoga membantu dan mudah dimengerti. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, saya sering mengalami sakit di bagian hidung. Sakitnya kadang di sebelah kiri, kadang di kanan, tapi saat sakit saya harus menekan hidungnya biar tidak terlalu ngilu, frekuensi sakitnya tidak menentu kadang sebentar kadang lama. Kalau hidung saya sakit kadang gigi saya juga terasa ngilu, sering ngilu juga di bagian mata atau daerah pelipis sering terasa sakit. Saya juga terkena sakit rhinitis kronik, kalo menurut dokter saya sakit apa? dan apa yang harus saya lakukan?
Selamat pagi dok, saya sering mengalami sakit di bagian hidung. Sakitnya kadang di sebelah kiri, kadang di kanan, tapi saat sakit saya harus menekan hidungnya biar tidak terlalu ngilu, frekuensi sakitnya tidak menentu kadang sebentar kadang lama. Kalau hidung saya sakit kadang gigi saya juga terasa ngilu, sering ngilu juga di bagian mata atau daerah pelipis sering terasa sakit. Saya juga terkena sakit rhinitis kronik, kalo menurut dokter saya sakit apa? dan apa yang harus saya lakukan?