February 24, 2019 16:22
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Jerawat merupakan masalah kulit yang terjadi karena tersumbatnya pori-pori tempat tumbuhnya rambut oleh sebum yang dihasilkan oleh kelenjar minyak dan sel kulit mati. Penyumbatan ini dapat disertai infeksi bakteri kulit yang akan menyebabkan jerawat tampak merah dan nyeri.
Munculnya jerawat dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti:
1, Hormon, pubertas, stres
2. Konsumsi alkohol dan rokok dan beberapa makanan tertentu seperti susu, kacang, dan lainnya
3. Kurangnya istirahat, kurangnya konsumsi makanan bergizi dan cairan yang cukup
4. Kurang terjaganya kebersihan kulit wajah
5. Penggunaan make up, sabun cuci muka atau obat-obatan tertentu.
Pada umumnya dengan mengatasi penyebab dasar dari jerawat, maka jerawat dapat hilang dengan sendirinya. Bekas jerawat yang muncul setelahnya disebabkan oleh adanya mekanisme penyembuhan dari kulit tersebut, proses penyembuhan ini membutuhkan kesabaran dan ketekunan dalam merawat wajah.
Beberapa faktor yang dapat membantu mengurangi jerawat dan mengurangi bekas jerawat meliputi tidak memencet komedo atau jerawat yang timbul, penggunaan make up yang wajar, mencuci muka secara teratur dengan sabun khusus wajah yang mengandung bahan kimia minimal, mengonsumsi makanan yang bergizi dan cairan yang cukup, istirahat yang cukup dan mengelola stres. Namun, jika kondisi ini masih berlanjut dan jerawat mengalami infeksi, sebaiknya periksakan ke dokter kulit terlebih dahulu untuk menentukan penyebab utama dan terapi yang tepat.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Permisi Dok, saya mau tanya. Wajah saya berminyak, pori-pori besar dan berjerawat. Bulan lalu saya berjerawat batu. Sekarang tinggal bekasnya dan wajah saya jadi kusam. Bagaimana cara perawatan wajah berminyak dengan pori-pori besar dan bekas jerawat Dok?
Permisi Dok, saya mau tanya. Wajah saya berminyak, pori-pori besar dan berjerawat. Bulan lalu saya berjerawat batu. Sekarang tinggal bekasnya dan wajah saya jadi kusam. Bagaimana cara perawatan wajah berminyak dengan pori-pori besar dan bekas jerawat Dok?