April 10, 2019 15:30
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
Demam dan nyeri otot biasanya memang khas pada gejala flu/ common cold. Yang harus diperhatikan adalah karena adanya sakit kepala hebat harus dicurigai pula kearah DBD.
Bila demam tidak kunjung turun dalam 3 hari sebaiknya dicek darah
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. minum obat pneurun demam dan nyeri yang dijual bebas seperti parasetamol
2. kompres hangat pada ketiak dan lipat kaki
3. minum air / cairan dengan jumlah banyak, ini yang paling penting.
4. minum vitamin B
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dokter. Saya memiliki keluhan dengan kronologis sebagai berikut. Pada awalnya saya mengalami flu dan keesokan harinya badan saya menjadi panas. Saya tidak tahan jika terkena angin. Saya sudah menggunakan selimut tebal walaupun cuaca pada saat itu panas. Tetapi saya tidak keringatan. Kemudian saya merasakan sakit yang luar biasa di bagian kaki, badan dan kepala saya ditambah lagi mata jika ditutup terasa panas dan saya tidak kuat untuk membukanya. Mohon penjelasannya yang terjadi kepada saya dok. Terima kasih
Permisi dokter. Saya memiliki keluhan dengan kronologis sebagai berikut. Pada awalnya saya mengalami flu dan keesokan harinya badan saya menjadi panas. Saya tidak tahan jika terkena angin. Saya sudah menggunakan selimut tebal walaupun cuaca pada saat itu panas. Tetapi saya tidak keringatan. Kemudian saya merasakan sakit yang luar biasa di bagian kaki, badan dan kepala saya ditambah lagi mata jika ditutup terasa panas dan saya tidak kuat untuk membukanya. Mohon penjelasannya yang terjadi kepada saya dok. Terima kasih