June 20, 2019 16:40
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Biasanya 3-7 hari setelah berhubungan, Anda mungkin akan menemukan flek atau mengalami perdarahan ringan selama kira-kira 1-2 hari. Untuk memastikan telah terjadinya kehamilan, tes kehamilan dapat dilakukan 3-4 minggu setelah hari pertama menstruasi Anda, ketika hormon hCG di dalam darah sedang tinggi-tingginya akibat proses implantasi.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat sore, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Pada dasarnya, setiap hubungan seksual berpotensi untuk menyebabkan terjadinya kehamilan, namun itu terjadi bila dilakukan pada masa subur, yaitu 2 minggu sebelum periode menstruasi, saat masa subur itulah terjadinya ovulasi/ sel telur diproduksi sehingga dapat terjadi pembuahan oleh sel sperma. Jika berhubungan dilakukan pada masa subur ini, maka ya kemungkinan besar dapat terjadi pembuahan, namun flek implantasi tidak serta merta langsung terjadi 1 hari setelah berhubungan.
Flek coklat yang dialami bisa merupakan flek pre-menstruasi (flek sebelum haid), atau flek yang diakibatkan implantasi embrio pada dinding rahim pada awal kehamilan. Apabila ini masuk dalam siklus menstruasi Anda, maka flek saat ini dapat merupakan flek pre-menstruasi biasa. Jika Anda mengalami telat haid, maka untuk memastikan apakah telat haid karena kehamilan/ bukan, maka dapat dilakukan pemeriksaan dengan testpack.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore,
Tidak bisa, proses implantasi tidak mungkin terjadi sehari setelah berhubungan. Setelah pembuahan, sel telur yang telah dibuahi tersebut memerlukan waktu sekitar 6-7 hari untuk dapat berimplantasi di dalam rahim.
Jadi dapat saya tegaskan bahwa darah yang keluar sehari setelah berhubungan tersebut bukanlah darah implantasi. Biasanya darah implantasi terjadi di sekitar jadwal menstruasi, perdarahannya berupa bercak yang hanya keluar sedikit dan durasinya singkat, paling lama 3 hari dan jumlahnya jauh lebih sedikit dibanding haid.
Darah yang keluar sehari setelah berhubungan intim tersebut besar kemungkinan akibat sisa darah haid yang tertahan, dan keluar saat rahim berkontraksi dan aktifitas seksual yang "menggoyang" organ-organ reproduksi istri Anda.
Warna darah sisa haid umumnya lebih gelap, yakni kecoklatan sampai kehitaman.
Namun apabila yang keluar berwarna merah segar, maka besar kemungkinan itu terjadi akibat perlukaan yang terjadi di vagina atau mulut rahim akibat gesekan berlebih atau vagina yang kering.
Jika hal ini terjadi sesekali saja, maka tak perlu dikhawatirkan.
Namun, jika hal itu sering terjadi dan apabila saat ini disertai dengan rasa sakit, perdarahan banyak atau disertai juga dengan demam, maka perlu diwaspadai dengan cara memeriksakan ke dokter kandungan. Karena infeksi, peradangan, bahkan keganasan juga dapat menjadi penyebabnya dengan ciri-ciri seperti itu.
Demikian dari saya, semoga membantu. Terimakasih telah menghubungi honestdocs.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Perdarahan implantasi adalah perdarahan/bercak darah pada awal kehamilan, sering dianggap sebagai darah menstruasi terutama bila terjadi berdekatan dengan siklus menstruasi.
Perdarahan implantasi biasanya terjadi pada masa 6-12 hari setelah pembuahan, saat embrio menempel ke dinding rahim. Kadang seorang wanita belum menyadari dirinya hamil dan menganggap perdarahan tersebut adalah menstruasi. Dan pada umumnya terjadi selama 1-3 hari. Dan berbeda dengan darah menstruasi, perdarahan implantasi tidak terjadi terus menerus; misalnya, saat ini muncul bercak, beberapa saat kemudian tidak muncul lagi sampai beberapa jam ke depan. Pagi muncul bercak, kemudian berhenti dan muncul lagi pada sore hari
Perdrahan implantasi hanya terjadi pada 25% dari semua ibu hamil.
semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali, bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Begini dok tgl 30 bln 11 saya haid,10 hari habis haid payudara saya membesar & nyeri smpi sekrng trs ada garis linea nigra bibawah pusar saya,jadi yg ini saya tnyakan kemaren ada bercak darah smpi skrng,apakah itu implantasi???
Siang dok..gini dok payudara saya membsar dan nyeri biasanya mau haid,sdngkn ini sdh 2 mnggu slesai haid msh nyeri dan bsar dan skrng keluar bercak dari vagina saya baru 2 hari,apa bisa dikatakan awal kehamilan ya dok??
Pagi Dok , saya mau tnya, kemarin saya mens tgl 26 juni -2 Juli . 3 hari setelah sudah bersih perut saya keram bagian bawah dan Ngeflek sedikit . Saya coba tes paginya garis 2 positif tegas tapi agak samar . Saya ulangi lagi 4 hari hasil nya negatif . Saya coba USG katanya masih kosong . Karna belum terlambat datang bulan .
Trus tgl 19 Juli ini sya keluar darah lagi coklat saya pikir mens,, tapi cuma 5 hari . Itu pun sebelum tnggal mens sya berikutnya dok
Mohon d jawab dok ?
selamat sore dok dok, apakah proses implantasi bisa terjadi sehari setelah berhubungan?, apakah kalau ada bercak darah sehari setelah berhubungan sudah bisa dipastikan itu proses implantasi? terima kasih dok
selamat sore dok dok, apakah proses implantasi bisa terjadi sehari setelah berhubungan?, apakah kalau ada bercak darah sehari setelah berhubungan sudah bisa dipastikan itu proses implantasi? terima kasih dok