March 26, 2019 09:48
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo, apakah sejak haid terakhir tanggal 20 juli hingga saat ini anda berhubungan lagi dengan pacar anda?
kehamilan akan terjadi ketika sel telur yang diproduksi oleh tubuh wanita dibuahi oleh sel sperma yang dikeluarkan dalam vagina saat berhubungan intim, dimana sel sperma dapat bertahan hingga 5 hari di dalam tubuh wanita.
jika setelah berhubungan, wanita masih mengalami haid maka kehamilan tidak terjadi.
untuk siklus haid normal sendiri berlangsung setiap 21-35 hari sekali dengan durasi 2-7 hari. meski telat haid merupakan tanda kehamilan namun telat haid juga dapat disebabkan faktor2 lain seperti
-ketidakseimbangan hormon yang dapat dipicu stress, diet berlebihan
-aktivitas fisik yang berat
-konsumsi obat2an yang mempengaruhi hormon,dll
sehingga sebaiknya melakukan observasi dulu dan menerapkan pola hidup sehat untuk menjaga keseimbangan hormon. untuk mencegah terjadinya kehamilan sendiri sebaiknya dilakukan dengan menggunakan pengaman saat berhubungan misalnya kondom. selain mencegah kehamilan, penggunaan kondom juga dapat mengurangi resiko tertularnya penyakit menular seksual.
semoga informasi di atas bermanfaat. terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya dok. Sekitar 8 Juli lalu saya hubungan intim kemudian 20 Juli pacar saya mens kemudian bulan Agustus sampai sekarang belum mens lagi. apakah hamil dok? terimakasih
Saya mau tanya dok. Sekitar 8 Juli lalu saya hubungan intim kemudian 20 Juli pacar saya mens kemudian bulan Agustus sampai sekarang belum mens lagi. apakah hamil dok? terimakasih