March 31, 2019 05:13
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Kantung mata menggelap dan berkerut bisa disebabkan penambahan usia dimana elastisitas kantung mata berkurang, penumpukan lemak berlebih, istirahat kurang
Kemungkinan lain :
1. Peningkatan melanin atau hiperpigmentasi pasca-inflamasi akibat alergi.
2. Penurunan lemak di bawah mata karena masalah kulit.
3. Terlalu banyak mengonsumsi kafein dan tembakau yang menyebabkan kurang tidur.
3. Retensi cairan yang dikarenakan perubahan cuaca, kadar hormon, dan makanan asin.
4. Faktor keturunan.
5. Stres dan paparan sinar matahari.
Beberaoa cara untuk kurangi keluhan anda
1. Kompres dengan kain dingin, bisa juga dengan potongan mentimun sebagai kompres. Atau Anda bisa menggunakan masker gel mata
2. Tidur cukup 8 jam sehari
3. Hindari minuman beralkohol dan berkafein
4. Minum cukup 8 gelas satu hari
5. Gunakan krim mata yang mengandung chamomile, mentimun, membantu mengurangi peradangan dan mengencangkan kulit
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, di sekitar kelopak mata saya kulitnya menghitam dok, dan seperti keriput kalau saya mengucek mata. Penyebabnya apa ya dok? Kok bisa menghitam kulit saya di sekitar mata? Apakah mungkin gara2 kekurangan nutrisi? Gimana cara mengatasinya dok?
Dok, di sekitar kelopak mata saya kulitnya menghitam dok, dan seperti keriput kalau saya mengucek mata. Penyebabnya apa ya dok? Kok bisa menghitam kulit saya di sekitar mata? Apakah mungkin gara2 kekurangan nutrisi? Gimana cara mengatasinya dok?