April 04, 2019 22:51
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Ada beberapa hal yang perlu dilihat dalam pemeriksaan Hepatitis B, HbsAg, Anti Hbs, dan Anti Hbc. HbsAg merupakan antigen yang berasal dari protein permukaan tubuh virus, Anti Hbs, adalah antibodi yang diproduksi terhadap HbsAg. Sedangkan anti Hbc adalah antibodi yang diproduksi tubuh terhadap antigen di inti virus.
Adanya HbsAg (+)/ reaktif menandakan bahwa infeksi masih ada dan tubuh belum membentuk antibodi terhadap virus tersebut, sehingga belum sembuh. Sembuh dari Hepatitis B hanyalah ketika terbentuk Anti Hbs (+) dan hilangnya HbsAg (-). Anti Hbc menandakan apakah infeksi tersebut akut atau kronis, yang dibedakan dengan terbentuknya antibodi IgM dan IgG.
Apabila anda sedang sakit Hepatitis B, anda harus memeriksakan diri ke dokter atau dokter spesialis penyakit dalam untuk pemeriksaan lab yang sudah dijelaskan diatas dan mendapat pilihan terapi yang sesuai buat anda. Perlu anda ketahui bahwa Hepatitis B dapat menular lewat cairan tubuh, jadi tindakan berciuman, hubungan seksual, dan penggunaan jarum bersamaan dapat menyebabkan penularan virusnya.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu dan mudah dimengerti. SIlahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dokter saya abis cek ke dokter. Pemeriksaan HBsAG (Qualitative) **Reaktive**. Oh iya saya blm pernah divaksin utk hepatitis B sebagai informasi, yang tengah flu itu teman2 saya dok. Kalo saya dkt mereka. Kira2 saya menularkan sakit apa ya? Ada solusi supaya sembuh?? awalnya saya kira kena TB, tapi hasil cek menunjukkan bahwa dada dan paru2 saya sehat dok. terima kasih
Halo dokter saya abis cek ke dokter. Pemeriksaan HBsAG (Qualitative) **Reaktive**. Oh iya saya blm pernah divaksin utk hepatitis B sebagai informasi, yang tengah flu itu teman2 saya dok. Kalo saya dkt mereka. Kira2 saya menularkan sakit apa ya? Ada solusi supaya sembuh?? awalnya saya kira kena TB, tapi hasil cek menunjukkan bahwa dada dan paru2 saya sehat dok. terima kasih