August 31, 2019 15:21
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, sudah berapa hari anak terkena cacar? Apakah ada plenting yang terisi air?
Cacar air disebabkan oleh infeksi virus Varicella Zoster, dengan gejala awal demam, yang kemudian diikuti dengan munculnya plenting plenting berisi air diseluruh badan.
Karena ini merupakan infeksi virus, maka prinsipnya penyakit ini adalah self limiting, dalam kata lain dapat sembuh sendiri. Namun, ada berapa hal yang dapat diupayakan agar munculnya plenting lebih sedikit dan badan menjadi lebih nyaman, antara lain dengan mengkonsumsi obat anti virus dan memberikan obat penurun panas Paracetamol bila demam.
Selain itu, anda juga dapat memberi bedak Caladine untuk mengurangi rasa gatalnya.
Untuk obat obat tersebut, saya sarankan anda untuk periksa ke dokter anak agar bisa diperiksa dan diberi resep yang tepat.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, anak saya tidak kena cacar karna pada usia 2bln sudah mengalami.
3 hari berturut-turut saya minum obat bodr*x karna kepala saya pusing. Apa bintik2 pada kepala, dan pipi anak saya alrgi karna obat yg saya minum lalu di cerna asi dan di minum oleh anak saya?? Trims
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Ruam susu atau ruam di pipi bayi sebenarnya tidka disebabkan oleh cairan ASI, keadaan ini sebenarnya merupakan dermatitis atopik atau eksim, yaitu keadaan kulit yang menyebabkan ruam, kulit kering, gatal dan pecah pecah.
Ruam ini dapat timbul di pipi, atau dibagian tubuh lain seperti dahi, kulit kepala, lipatan leher, lutut, siku dan area popok.
Ruam ini sifatnya dapat hilang timbul atau dapat berlangsung terus menerus
Ruam ini dapat disebabkan juga oleh alergi, baik makanan, debu, tungau, suhu panas, produk perawatan bayi, deterjen pakaian atau polusi udara
berikut beberapa cara yang dapat dilakukan di rumah :
- pastikan kulit bayi tetap bersih dan terjaga kelembabannya
- gunakan sabun khusus bayi dengan pH netral, tidak mengandung pewangi / parfum
- pastikan kulit dilap kering segera setelah mandi
- hindari penggunaan pakaian yang berlapis-lapis atau terlalu tebal, atau berbahan wool atau nilon, gunakan pakaian dengan bahan yang mudah menyerap keringat
- pastikan pakaian bayi dicuci dan dibilas dengan bersih, sehingga tidak ada sisa detergen
- gunakan deterjen yang tidak mengandung pewangi atau parfum
- pastikan ibu selalu membersihkan atau melap bagian pipi anak ibu setiap selesai menyusui dengan handuk hangat yang bersih
Bila ruam tidak membaik, konsultasikan dengan dokter anak untuk penanganan yang tepat
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sore dok, anak saya umur nya jalan empat bulan. ASI Full. Kemarin saya melihat punggungnya bintik-bintik, saya mengira itu hanya biang keringat, besoknya di kepala nya sebelah kiri muncul bintik merah agak besar juga, hari ini lagi muncul di dekat kuping namun ukurannya kecil seperti di punggung, dan dia sering terlihat menggaruk di bagian kuping ini (mungkin gatal) namun, tidak mungkin tampak/cacar, karena anak saya saat umur 2bln kurang sudah kena tampak/cacat. berikut saya lampirkan gambar. Pertanyaan saya, apakah ini alergi kulit? Atau saya salah sabun mandi, atau pada detergen baju nya salah? Kebetulan anak saya, saya tidurkan di kasur bareng dengan saya dan tidak di alasi apapun, langsung sprei. Ataukah karna detergen pada spreinya? Karna saya menggunakan detergen yg berbeda untuk mencuci pakaian anak saya dan pakaian saya. Mohon jawabannya, trimss
Sore dok, anak saya umur nya jalan empat bulan. ASI Full. Kemarin saya melihat punggungnya bintik-bintik, saya mengira itu hanya biang keringat, besoknya di kepala nya sebelah kiri muncul bintik merah agak besar juga, hari ini lagi muncul di dekat kuping namun ukurannya kecil seperti di punggung, dan dia sering terlihat menggaruk di bagian kuping ini (mungkin gatal) namun, tidak mungkin tampak/cacar, karena anak saya saat umur 2bln kurang sudah kena tampak/cacat. berikut saya lampirkan gambar. Pertanyaan saya, apakah ini alergi kulit? Atau saya salah sabun mandi, atau pada detergen baju nya salah? Kebetulan anak saya, saya tidurkan di kasur bareng dengan saya dan tidak di alasi apapun, langsung sprei. Ataukah karna detergen pada spreinya? Karna saya menggunakan detergen yg berbeda untuk mencuci pakaian anak saya dan pakaian saya. Mohon jawabannya, trimss