September 29, 2019 04:56
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Apakah yang Anda maksud adalah keputihan berwarna hijau?
Cairan keputihan berwarna hijau umumnya disebabkan oleh penyakit parasit yang dikenal dengan istilah trikomoniasis. Parasit ini menyerang bagian vagina dan saluran kemih. Bila Anda terkena trikomoniasis, umumnya gejala yang ditimbulkan adalah cairan kehijauan, bau amis, rasa nyeri saat BAK.
Sebagai langkah awal, saran kami adalah:
-Ganti celana dalam 2x sehari
-Gunakan celana dalam berbahan katun
-Hindari produk-produk pembersih vagina yang mengandung parfum dan bahan kimia lainnya.
-Bersihkan bagian kemaluan dari depan ke belakang setelah BAK untuk mencegah penyebaran.
-Hindari berhubungan intim dengan pasangan
Bila memang disebabkan oleh parasit, dokter biasanya akan melakukan pemeriksaan sampel cairan vagina untuk mendeteksi parasit. Kondisi ini dapat ditangani dengan konsumsi antibiotik yang diresepkan dokter. Oleh karena itu, sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter untuk pemeriksaan lanjutan dan pemberian obat.
Terima kasih semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mengapa air kencing saya berwarna hijau
Mengapa air kencing saya berwarna hijau