March 29, 2019 10:22
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat malam :)
saat ini gejala apakah yang sedang saudara rasakan?
bila ditemukan bakteri di air kemih biasanya menunjukan adanya infeksi saluran kemih.
Biasanya dibutuhkan antibiotika untuk penyembuhannya, sehingga segera bawa ke dokter terdekat ya.
untuk MCV dengan penurunan sedikit, untuk sementara bisa dihiraukan, dan bisa merupakan variasi normal saja.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. perbanyak minum air putih, minimal 2 liter sehari
2. hindari menahan nahan BAK
3. setelah BAB jangan mencebok kemaluan sebelum mencuci tangan dengan sabun
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ditha Pratiwi (dr)
Halo, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada yang ingin saya tanyakan:
- Berapa usia dan jenis kelamin Anda?
- Apa keluhan yang Anda rasakan sebelum melakukan pemeriksaan tersebut?
- Apa keluhan Anda saat ini? Apakah masih menetap?
- Adakah keluhan atau gejala penyerta lainnya, seperti demam, BAK anyang-anyangan, tidak BAK atau BAK sedikit, kaki bengkak, dll.?
Untuk menginterpretasi hasil pemeriksaan penunjang, seperti tes urin dan pemeriksaan darah lengkap, perlu dicocokan dengan kondisi klinis dan pemeriksaan fisik pasien. Dokter akan melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik terkait keluhan utama Anda.
Pemeriksaan darah lengkap merupakan pemeriksaan penunjang yang bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan secara umum, termasuk mendeteksi apakah adanya kemungkinan infeksi atau penyakit lainnya. Terdapat beberapa komponen pemeriksaan darah lengkap, seperti hemoglobin, trombosit, leukosit, eritrosit, MCV, MCH, MCHC, dll. Menurut hasil pemeriksaan darah Anda, penurunan nilai MCV yang tidak terlalu jauh dan apabila tidak disertai perubahan nilai pada komponen pemeriksaan darah lainnya, hal ini masih dianggap aman. Terkadang, hasil pemeriksaan yang didapat terletak sedikit diluar perbatasan nilai atas atau bawah nilai normal dan hal ini dapat dikatakan variatif normal. Sedangkan, pada tes urin Anda memberikan nilai bakteri +1. Hal ini dapat menunjukkan adanya bakteri pada urin Anda. Namun kembali lagi, pemeriksaan ini harus disesuaikan dengan klinis Anda.
Kami sarankan untuk Anda kembali berkonsultasi dengan dokter yang menyarankan pemeriksaan tersebut. Dokter akan menilai hasil pemeriksaan dan akan memberikan terapi sesuai dengan diagnosis.
Demikian penjelasan kami. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang, Dok, saya ingin menanyakan tentang hasil tes urin dan darah lengkap. Untuk tes darah, terdapat penurunan yang tidak jauh dari batas normal di MCV, dan pada tes urin lengkap, bakteri positif 1 sedangkan nilai normalnya negatif. Dari tes ini, apa ada penyakit yang saya derita, Dok? Apa obat untuk menyembuhkannya? Terima kasih
Selamat siang, Dok, saya ingin menanyakan tentang hasil tes urin dan darah lengkap. Untuk tes darah, terdapat penurunan yang tidak jauh dari batas normal di MCV, dan pada tes urin lengkap, bakteri positif 1 sedangkan nilai normalnya negatif. Dari tes ini, apa ada penyakit yang saya derita, Dok? Apa obat untuk menyembuhkannya? Terima kasih