February 06, 2020 20:20
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Tak pasti kista mungkin juga tumor dan infeksi. Ada baiknya anda periksakan ke dokter gigi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo bisa dideskripsikan benjolan yang ditemukan apakah berwarna seperti gusi?
benjolan yang nyeri di gusi dapat disebabkan oleh abses akibat adanya infeksi bakteri, polip ataupun gusi yang bengkak akibat peradangan pada gusi/gingivitis.
jika memang memiliki riwayat gigi yang berlubang sebaiknya lakukan pengobatan ke dokter gigi.
selain itu jaga kebersihan rongga mulut, hindari memanipulasi benjolan, kompres dingin area yang nyeri atau konsumsi parasetamol
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Itu bisa merupakan gusi yang terinfeksi akibat gigi yang berlubang. Apakah sudah periksa ke dokter gigi?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Kemungkinan itu adalah kista, abses, atau lainnya. Perlu pemeriksaan dari dokter untuk memastikannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Benjolan itu tampak lunak dok,dan sekarang gigi yang ada disebelah gigi berlubang itu juga ikut sakit.apa itu bahaya?
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya, curiga itu adalah abses atau terkumpulnya nanah. Bila bahaya dalam arti mengancam nyawa, saat ini tidak. Namun infeksi harus diatasi, bila tidak akan menyebar dan berpotensi bahaya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Warna benjolan ini tampak seperti warna gusi dok,dan juga saat dipegang nyeri sekali
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Iya curuga ke arah infeksi, kumpulan nanah. Saran untuk periksakan ya, jangan dibiarkan lama
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Betul. Nyeri sekali adalah tanda adanya peradangan, akibat infeksi. Faktor resikonya adalah gigi berlubang anda.
Sementara anda bisa minum obat anti nyeri seperti Na Diclofenac, namun perlu diperiksakan ke dokter gigi ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok,terima kasih ini sangat membantu
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya. Obat anti nyeri Na Diclofenac bisa diminum 2x sehari, sebaiknya setelah makan karena ini bisa mengiritasi lambung.
Banyak berkumur, dan sementara hindari menggosok gigi terlalu keras agar tidak menciderai gusi yang sudah terinfeksi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Obat nyeri sementara waktu, seperti mefenamat atau diclofenak bisa bantu anda mengurangi nyeri. Ada baiknya anda cek esok hari
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok,gusi didekat gigi saya yang berlubang terdapat benjolan kecil dan tampak lunak,jika dipegang sedikit saja sakitnya sampe ke gigi yang berlubang.itu kenapa ya dok?apa itu kista?
Halo dok,gusi didekat gigi saya yang berlubang terdapat benjolan kecil dan tampak lunak,jika dipegang sedikit saja sakitnya sampe ke gigi yang berlubang.itu kenapa ya dok?apa itu kista?