March 28, 2019 15:44
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Peluang sperma membuahi sel telur/ovum hanya pada 4-5 hari menjelang masa-masa ovulasi (pembentukan sel telur)dan pada hari ovulasi itu sendiri.
Dianjurkan berhubungan seks dalam periode ini. Namun masa ovulasi dapat bergeser karena banyak faktor seperti stres dan olahraga berlebihan.
Meskipun siklus haid teratur, ovulasi dapat terjadi kapan saja dan dapat bergeser waktunya.
Oleh karena itu disarankan untuk berhubungan seks secara rutin minimal 3-4 kali seminggu. Pastikan pria atau pasangan anda memiliki kadar sperma yang cukup dan tidak menggunakan alat kontrasepsi.
Anda dan pasangan dianjurkan untuk:
Berolahraga teratur, mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi, menjaga kebersihan makanan dan mencuci tangan secara teratur setelah memasak atau menyiapkan makanan.
Selain itu, periksakan kesehatan. Penyakit kronis yang diderita dapat mempengaruhi kesempatan hamil.
Konsumsi asam folat juga sangat penting selama masa perencanaan kehamilan dan berlanjut, setidaknya selama tiga bulan awal kehamilan. Makan sayuran yang tinggi asam folat seperti brokoli, kacang hijau, bayam, kentang, dan sereal. Asam folat yang cukup diperlukan untuk kesehatan janin. Wanita disarankan mengonsumsi 400 mcg asam folat per hari.
Hindari rokok, minuman keras, obat-obatan terlarang. Hindari pula konsumsi daging dan telur setengah matang dan ikan mentah karena berisiko mengandung bakteri, virus atau parasit. Hindari juga jenis-jenis ikan yang berpotensi mengandung merkuri dan susu yang tidak terpasteurisasi.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malem dok.. Saya seorang ibu rumah tangga yang sudah memiliki 1 anak dari pernikahan pertama saya. Dan sekarang saya menikah lagi. Usia pernikahan saya sudah 3 bulan. Yang ingin saya tanyakan, bagaimana cara nya mengetahui masa subur agar lekas dapet di kasih momongan dok? Haid saya pada hari pertama hingga hari ketiga keluar darah banyak dan setelah masuk hari keempat terkadang cuma flek aja, kadang juga tidak keluar sama sekali dok. Saat ini suami dan keluarga besarnya pengen banget supaya saya cepat punya momongan. Mohon bantuan dan solusinya ya dok.
Malem dok.. Saya seorang ibu rumah tangga yang sudah memiliki 1 anak dari pernikahan pertama saya. Dan sekarang saya menikah lagi. Usia pernikahan saya sudah 3 bulan. Yang ingin saya tanyakan, bagaimana cara nya mengetahui masa subur agar lekas dapet di kasih momongan dok? Haid saya pada hari pertama hingga hari ketiga keluar darah banyak dan setelah masuk hari keempat terkadang cuma flek aja, kadang juga tidak keluar sama sekali dok. Saat ini suami dan keluarga besarnya pengen banget supaya saya cepat punya momongan. Mohon bantuan dan solusinya ya dok.