February 27, 2019 20:55
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Kehamilan merupakan suatu proses yang seringkali ditunggu – tunggu oleh hampir tiap pasangan suami istri. Pada minggu – minggu awal kehamilan perubahan yang terjadi tak terlalu kentara, mungkin hanya keluhan – keluhan mual, muntah yang paling sering dirasakan oleh ibu hamil. Perubahan ukuran perut masih belum terlalu terlihat. Makin lama usia kehamilan ukuran perut makin membesar. Hal ini biasanya menimbulkan keluhan yang beraneka ragam dari para ibu hamil. Umumnya keluhan yang dirasakan berupa rasa sesak karena perut yang semakin menekan ke ulu hati, kemudian perut yang makin membesar membuat ibu lebih cepat lelah saat beraktivitas, tidak nyaman saat tidur, ataupun juga menjadi sering bolak balik buang air kecil karena perut atau rahim yang sudah menekan ke kandung kemih (vesica urinaria) sehingga membuat ibu hamil sering berkemih.
Usia kehamilan 34 minggu masih butuh waktu beberapa minggu lagi untuk waktu persalinan normal yang seharusnya. Janin masuk ke pintu atas panggul umumnya terjadi saat ibu sudah masuk dalam tahap persalinan dan ini umumnya terjadi di minggu 38 hingga 40 minggu. Jika belum ada tanda – tanda persalinan umumnya janin belum masuk pintu atas panggul. Jadi keluhan yang anda rasakan bukan terkait masuknya janin ke pintu atas panggul namun karena ukuran perut yang memang semakin membesar seiring bertambahnya usia kehamilan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang Dok, Uk saya 34 w3d.. yang saya rasakan sesak nafas apabila dalam posisi tidur dan adanya tekanan di bagian panggul.. semua posisi tidur sudah mulai tidak nyaman.. apakah uk 34 w janin sudah masuk panggul?
Salam,
Siang Dok, Uk saya 34 w3d.. yang saya rasakan sesak nafas apabila dalam posisi tidur dan adanya tekanan di bagian panggul.. semua posisi tidur sudah mulai tidak nyaman.. apakah uk 34 w janin sudah masuk panggul?
Salam,