June 04, 2019 10:49
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila tidak ada riwayat berhubungan intim setelah keguguran, tidak ada kemungkinan terjadinya kehamilan
Beberapa hal yang dapat membuat testpack menjadi positif:
- positif hamil
- hamil kosong
- hamil anggur
- kehamilan ektopik
- keguguran terdahulu
- testpack direndam terlalu lama
- terjadi penguapan urine
- obat-obatan tertentu
- kondisi kesehatan terentu : penyakit ginjal, dll
Pada beberapa testpack, setelah keguguran masih memberikan hasil positif hingga 10 minggu lamanya ya bu
Untuk mengurangi rasa penasaran, saya menyarankan ibu untuk melakukan USG ulangan ke dokter, untuk memastikan apakah rahim sudah bersih atau belum
Dan kemungkinan terjadinya keguguran disebabkan karena hubungan intimnya ya bu, pada kehamilan posisi berhubungan intim sebaiknya disesuaikan.
Bila memang tidak ada riwayat berhubungan intim setelah keguguran, maka mual disebabkan oleh hal lain.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
sebelumnya sempat keguguran diusia kehamilan 5 minggu, 2 minggu setelah keguguran haid lagi dan haidnya tidak lancar dan berkepanjangan yaitu selama 20 hari, setealah keguguran kami belum pernah melakukan hubungan intim, dan sekarang setelah haid yang berkepanjngan kami punya keluhan pengen muntah dan mual di test pakai test pack hasilnya 2 garis tapi garis yang 1 munculnya bukan di area garis positif melainkan diatas dicelah batas antara area gaaris positif dengan area yg dicelup
sebelumnya sempat keguguran diusia kehamilan 5 minggu, 2 minggu setelah keguguran haid lagi dan haidnya tidak lancar dan berkepanjangan yaitu selama 20 hari, setealah keguguran kami belum pernah melakukan hubungan intim, dan sekarang setelah haid yang berkepanjngan kami punya keluhan pengen muntah dan mual di test pakai test pack hasilnya 2 garis tapi garis yang 1 munculnya bukan di area garis positif melainkan diatas dicelah batas antara area gaaris positif dengan area yg dicelup