April 05, 2019 22:58
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat sore, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu
- berapakah usia Anda ?
- sudah sejak kapan mengalami keluhan mata seperti ini?
- Apa aktivitas Anda sehari-hari?
- Apakah keluhan terjadi tiba-tiba/ buram perlahan?
- apakah disertai mata merah?
- Apakah pernah terkena debu/ benda asing?
-Apakah hanya terjadi sebelah mata/ keduanya?
-Apakah saat bangun tidur sering banyak tahimata?
-Apakah sepanjang hari sering mengeluarkan air mata?
- Apakah sudah pernah memeriksakan mata/ pakai kacamata?
Beberapa hal tersebut akan membantu kami lebih memahami kondisi yang Anda alami.
Apabila Anda memang mempunyai riwayat mata sering gatal karena kering, Anda dapat meredakan gejala dengan meneteskan artificial tears, seperti Cendolitres. Yang dapat Anda kunjungi adalah dokter spesialis mata agar mendapat pemeriksaan yang komprehensif dan penanganan yang sesuai.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam, Dokter. Saya mempunyai gejala sakit mata. Setiap bangun tidur, mata sebelah kiri saya agak sulit dibuka. Saat keluar rumah, mata saya juga agak sensitif terhadap udara dan jadinya sering berkedip agar tidak kering. Saya coba melihat dengan menutup mata kanan saya dan penglihatan mata kiri saya agam buram baik jauh atau dekat. Buramnya tidak terlalu parah, namun seperti kamera yang kehilangan fokusnya, Dok. Gejala mata sulit dibuka dan buram ini masih terjadi sampai sekarang. Mohon pencerahannya, Dok. Dokter spesialis mata mana yang harus saya kunjungi untuk mengobati mata saya? Terima kasih.
Selamat malam, Dokter. Saya mempunyai gejala sakit mata. Setiap bangun tidur, mata sebelah kiri saya agak sulit dibuka. Saat keluar rumah, mata saya juga agak sensitif terhadap udara dan jadinya sering berkedip agar tidak kering. Saya coba melihat dengan menutup mata kanan saya dan penglihatan mata kiri saya agam buram baik jauh atau dekat. Buramnya tidak terlalu parah, namun seperti kamera yang kehilangan fokusnya, Dok. Gejala mata sulit dibuka dan buram ini masih terjadi sampai sekarang. Mohon pencerahannya, Dok. Dokter spesialis mata mana yang harus saya kunjungi untuk mengobati mata saya? Terima kasih.