April 03, 2019 05:49
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Terima kasih telah bertanya pada honestdocs
Saya jelaskan mengenai dm.
Diabetes adalah penyakit yang ditandai dengan kadar gula (glukosa) darah tinggi.
DM dibagi 2:
1. Diabetes tipe 1 terjadi karena sistem kekebalan tubuh penderita menyerang dan menghancurkan sel-sel pankreas yang memproduksi insulin.
2. Diabetes tipe 2 disebabkan oleh sel-sel tubuh yang menjadi kurang sensitif terhadap insulin, sehingga tidak dapat dipergunakan dengan baik (resistensi insulin)
Gejala:
1. Sering merasa haus.
2. Sering buang air kecil, terutama di malam hari.
3. Sering merasa sangat lapar.
4. Turunnya berat badan tanpa sebab yang jelas.
5. Lemas.
6. Pandangan kabur.
7. Luka yang sulit sembuh.
8. Sering mengalami infeksi, misalnya pada gusi, kulit, vagina, atau saluran kemih.
Saran:
1. Mengatur frekuensi dan menu makanan menjadi lebih sehat.
2. Menjaga berat badan ideal.
3. Rutin berolahraga.
4. Rutin menjalani pengecekan gula darah, setidaknya sekali dalam setahun.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya tanya:
1. berapa usia anda?
2. apakah anda mengalami keluhan?
3. apakah anda ada sering haus, lapar, dan banyak kencing?
saya tunggu ya jawabannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya tanya:
1. berapa usia anda?
2. apakah anda mengalami keluhan?
3. apakah anda ada sering haus, lapar, dan banyak kencing?
saya tunggu ya jawabannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Anda dapat mencurigai ada sudah terkena diabetes melalui beberapa gejala klinis, antara lain adalah sering lapar, sering haus, dan banyak kencing, terutama malam hari. Disamping itu, bisa disertai dengan penurunan berat badan yang drastis. Oleh sebab itu sebaiknya mengecek gula darah puasa dan gula darah 2 jam post prandial, disertai menjaga pola hidup yang sehat dan kurangi makan yang manis manis.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter mohon dijawab pertanyaan saya ya. ibu saya pernah terkena DM, dan itu turun ke abg saya dalam kata lain DM adalah penyakit generik, apa tanda tanda kalau saya sudah terkena diabetes juga tanpa harus cek gula pakai alat.
Dokter mohon dijawab pertanyaan saya ya. ibu saya pernah terkena DM, dan itu turun ke abg saya dalam kata lain DM adalah penyakit generik, apa tanda tanda kalau saya sudah terkena diabetes juga tanpa harus cek gula pakai alat.