March 27, 2019 11:48
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
sangat boleh periksa kelamin ke dokter umum ya.
bila nanti dibutuhkan rujukan ke dokter spesialis pasti akan dirujuk oleh dokter tersebut.
besar kemungkinan cairan tersebut bisa merupakan cairan sperma misalnya pada penyakit "bocornya" saluran sperma ataupun nanah pada penyakit menular seksual seperti sifilis, gonore dll
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
1. bila tidak makan tentu berat badan tidak akan naik.
2. tentu bisa berkurang
3. berikut beberapa tips mengakali rasa lapar dan asupan berlebih ya:
1. Makan dengan jadwal teratur. Bila ada termasuk golongan yang suka mengemil, sebaiknya makanan selingan pun dijadwalkan, misalnya diantara makan pagi dan siang, ataupun makan siang dan malam.
2. Batasi kalori dan karbohidrat di malam hari! Kalau perlu diatas jam 6 jangan ada lagi karbohidrat yang masuk. Anda tetap boleh memakan sayuran ataupun protein
3. Batasi GULA! dalam sehari sebaiknya minum-minuman manis hanya sekali, dan jangan menambahkan gula terlalu sering dalam masakan.
4. sering-sering minum air putih. Terkadang rasa haus suka tertumpang tindih dengan rasa lapar, jadi jika anda ingin mengemil coba ditunda dan minum air putih dulu.
5. Kunyah makanan lebih lama hingga 20-30x kunyah sekali suap. Ingat permasalahan pada anak kecil yang sering mengemut makanan dan akhirnya tidak naik berat badannya? Sebabnya adalah karena semakin lama proses makan dilakukan, semakin cepat sistem pencernaan mengatakan sinyal "aku sudah kenyang" pada otak. Biasanya sinyal ini butuh waktu sekitar 20 menit. Jadi saat makan usahakan pelan-pelan yaa.
6. Taruh makanan sehat di tempat yang mudah dilihat dan dijangkau, sembunyikan rapat-rapat makanan penggoda yang penuh kalori. Terkadang kita tidak lapar, namun hanya ingin saja, apalagi setelah melihat makanan kesukaan sudah "menunggu" kita diatas meja makan. Sembunyikan rapat-rapat, dan bila ingin dikonsumsi sebaiknya saat siang atau pagi hari ketika aktivitas sedang banyak-banyaknya
7. Olahraga. Dimulai dari yang ringan dulu saja seperti jalan atau joging kecil, 30 menit, 2-3 kali seminggu. bila dalam 1-2 minggu sudah dilakukan teratur, intensitas dapat ditingkatkan. Ingat, mulai dari yang mudah dulu, jangan langsung olahraga yang berat agar minat tidak cepat hilang. Saat lagi malas bergerak, lakukan olahraga simpel yang bisa dilakukan dimana saja dengan intensitas yang mudah seperti 5x push up dan 5x sit up untuk membuat olahraga menjadi rutinitas.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, teman saya kalo BAB ada cairan putih yang keluar dari kemaluannya. Penyebabnya apa ya, dok? Apa boleh cek kesehatan kelamin ke dokter umum?
Dokter, teman saya kalo BAB ada cairan putih yang keluar dari kemaluannya. Penyebabnya apa ya, dok? Apa boleh cek kesehatan kelamin ke dokter umum?