April 02, 2019 08:16
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Tekanan saraf serta pembuluh darah pada perineum (daerah antara anus dan kemaluan) bisa menyebabkan kerusakan saraf, pembengkakan, aliran darah tidak lancar, hingga aliran darah terhambat (blockage).
Inilah yang membuat penis dan skrotum Anda terasa kebas, kesemutan, atau nyeri. Ketika penis mulai kesemutan, cobalah untuk berdiri supaya area perineum Anda tidak tertekan lagi. Biasanya setelah aliran darah kembali normal, rasa kesemutan akan hilang sendiri dalam beberapa menit. Namun, jika kondisi ini tak membaik juga, segera hubungi dokter atau layanan kesehatan.
Bila penis sering kesemutan padahal Anda tidak sering bersepeda atau duduk kelamaan, bisa jadi penyebabnya adalah penyakit atau gangguan lain yang mendasari.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya mau tanya. Kenapa ya kok ujung kemaluan saya sakit seperti kesemutan pas habis olahraga? Berbahayakah dok? Trims.
Dok, saya mau tanya. Kenapa ya kok ujung kemaluan saya sakit seperti kesemutan pas habis olahraga? Berbahayakah dok? Trims.