September 14, 2019 09:38
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sembelit / konstipasi pada anak dapat disebabkan beberapa hal
1. Kekurangan asupan cairan
2. Kekurangan asupan serat
3. Kurang bergerak
4. Tidak cocok dengan susu formula
Pada umumnya anak-anak kurang menyukai sayur dan buah.
Beberapa hal yang dapat dilakukan di rumah :
1. Beri pijat LOVE pada perut bayi
Baringkan bayi di posisi terlentang.
Pijat perut memakai dua atau tiga jari Mama dan gerakkan dengan membentuk huruf I-L-U dari arah bayi. Jika dari posisi Mama, maka huruf I-L-U -nya akan tampak terbalik.
Urut bagian kiri bayi dari bawah iga ke bawah, membentuk huruf I.
Urut melintang dari kanan bayi ke kiri bayi, kemudian turun ke bawah, membentuk huruf L.
Urut dari kanan bawah bayi, naik ke kanan atas bayi, melengkung membentuk huruf U dan turun lagi ke kiri bayi. Semua gerakan berakhir di perut kiri bayi.
2. Lakukan gerrakan melingkar pada kaki seperti sedang mengayuh sepeda
3. Perbanyak asupan air putih
4. Bila masih minum susu formula : berikan tambahan air pada campuran susu formulanya (encerkan)
5. Perbanyak asupan serat : sayur dan buah, dapat dengan memberikan jus yang dibuat di rumah, kurangi konsumsi makanan seperti pisang, wortel, beras karena dapat memicu sembelit
Bila cara diatas tiadk berhasil, konsultasikan masalah ini kepada dokter
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
penyebab konstipasi/sembelit
1. kurang minum
2. kurang makan makanan yang berserat
3. kurang saruran dan buah
cara untuk mengatasinya
1. ubah variasi menu
2. buat tampilan menu menjadi lebih yang menarik
3. olah sayuran menjadi menu sayuran
4. kombinasikan sayur dan buah dalam bentu jus.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Terimakasih telah menghubugi honestdocs.
Berdasarkan keterangan yang anda sampaikan, maka masalah yang terjadi pada anak ANda adalah sembelit akibat feses yang keras. Feses keras membuat BAB menjadi susah dan menimbulkan perlukaan atau lecet pada anus.
Cara mengatasi sembelit adalah mengonsumsi makanan kaya serat, banyak asupan cairan, serta aktif bergerak.
- Makanan kaya serat contohnya buah dan sayuran, jika susah mengonsumsinya bunda dapat mengolahnya menjadi jus untuk diminum atau menggiling sayuran dan disisipkan pada nasi dan lauk yang si kecil makan.
- Banyak minum tidak harus air putih, susu, jus buah juga dapat diandalkan. Untuk menambah sehat pencernaan boleh diberikan yogurt.
- Bergerak dengan jalan, lari-lari dan sebagainya.
DEmikian semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok..anak saya umur 2thn BAB nya keras..klo berak nangis karena anusx sdh luka..bgmn y dok cara mengatasix..anak saya susah makan..dikasih sayur sm buah g mau..tp kalo nasi sj sm lauk mau makan..sy smpk sedih dia nangis kesakitan
Siang dok..anak saya umur 2thn BAB nya keras..klo berak nangis karena anusx sdh luka..bgmn y dok cara mengatasix..anak saya susah makan..dikasih sayur sm buah g mau..tp kalo nasi sj sm lauk mau makan..sy smpk sedih dia nangis kesakitan