March 18, 2019 13:21
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat pagi!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah ada pemakaian KB?
Berapakah umur anda saat ini?
Haid adalah pendarahan secara periodik dan siklik dari uterus, disertai pelepasan (deskuamasi) endometrium.Panjang siklus haid yang normal atau dianggap sebagai suatu siklus yang klasik adalah 28 hari , tetapi cukup bervariasi tidak sama untuk setiap wanita. Lama haid biasanya antara 3-5 hari, ada yang 1-2 hari diikuti darah sedikit- sedikit dan ada yang sampai 7-8 hari.
Wanita usia reproduktif banyak memiliki masalah menstruasi atau haid yang abnormal,seperti sindrom menstruasi dan menstruasi yang tidak teratur. Wanita-wanita usia reproduktif zaman modern seperti sekarang ini sering dihadapkan pada berbagai masalah-masalah psikososial, medis dan ekonomi, sehingga dapat menimbulkan stres bagi wanita yang tidak mampu beradaptasi dengan tekanan eksternal dan internal.
Namun, adapula sebab-sebab organik seperti terjadinya kehamilan dan penggunaan kontrasepsi yang dapat memicu siklus haid menjadi tak teratur atau bahkan tidak terjadi. Atau pada kondisi kelainan medis seperti policystic ovarian syndrome atau faktor psikis yakni stress berlebihan.
Apabila terdapat keluhan seperti adanya nyeri perut bagian bawah, nyeri pinggang, dan telat haid terjadi terlalu lama hingga dalam waktu 2 - 3 bulan, maka perlu segera diperiksakan ke dokter agar dapat diketahui pasti penyebab tidak teraturnya siklus haid saudari.
Semoga jawaban diatas dapat membantu, silahkan apabila ada yang ingin ditanyakan kembali.
Terima kasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, saya sudah hampir 4 bulan tidak menstruasi, tapi hasil testpack saya negatif. Mohon penjelasannya ini kenapa dan gimana agar haidnya lancar kembali dok?
Dokter, saya sudah hampir 4 bulan tidak menstruasi, tapi hasil testpack saya negatif. Mohon penjelasannya ini kenapa dan gimana agar haidnya lancar kembali dok?