October 17, 2019 18:00
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo selamat malam terimakasih telah menghubungi honestdocs
- apakah sudah dilakukan testpack?
Saya memahami kekhawatiran yang Anda rasakan, perdarahan disertai penggumpalan memang mengarah keguguran. Namun, perdarahan pada usia dibawah 20minggu juga dapat disebabkan oleh beberapa kehamilan anggur atau hamil diluar kandungan.
Apabila perdarahan terus menerus dan tidak segera ditangani dapat menyebabkan anemia hingga syok yang mengakibatkan kematian.
Selain itu, risiko infeksi dan kerusakan dinding rahim menjadi meningkat.
Sebaiknya Anda segera memeriksakan kondisi Anda ya bu untuk mendapatkan solusi terbaik.
Anda dapat berkonsultasi ke dokter atau bidan terdekat untuk mendapatkan pemeriksaan terlebih dulu.
Semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Maaf dok saya mau menanyakan, saya haid waktu tanggal 17 bulan september namun pas keluar sebelumnya mengalami sakit perut biasa layaknya haid, selepas sekarang tanggal 17 oktober darah saya menggumpal di area servik, saya mau cek ke dokter takutnya disuruh curet dok, jadi dok gimana solusinya? Terima kasih dok.
Maaf dok saya mau menanyakan, saya haid waktu tanggal 17 bulan september namun pas keluar sebelumnya mengalami sakit perut biasa layaknya haid, selepas sekarang tanggal 17 oktober darah saya menggumpal di area servik, saya mau cek ke dokter takutnya disuruh curet dok, jadi dok gimana solusinya? Terima kasih dok.