October 06, 2019 12:13
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang ibu,
Wasir/ ambeien atau juga dikenal dalam dunia medis sebagai hemorrhoid, merupakan pelebaran pembuluh darah vena pada rektum dan anus, yang menyebabkan perdarahan dan nyeri. Homorrhoid dibagi menjadi dua, yaitu interna dan eksterna, dimana yang interna biasa tidak nyeri dan dapat keluar/masuk kembali ke lubang anus sedangkan yang eksterna sangat nyeri.
Penyebab terjadinya hemorrhoid adalah peningkatan tekanan dalam perut yang berlangsung lama, yang biasa terjadi disaat kita mengedan dan sering mengangkat berat. Oleh sebab itu, beberapa cara untuk mencegah terjadinya hemorrhoid adalah dengan mengkonsumsi banyak makanan berserat seperti sayur dan buah-buah segar, minum cukup air, tidak mengedan saat BAB, dan tidak menghabiskan waktu terlalu lama duduk di WC. Disarankan juga untuk mengurangi mengangkat benda berat.
Bila sudah sangat besar, tidak bisa dimasukkan kembali ke anus ( grade 3 keatas ) terapinya adalah pembedahan, karena dengan obat sangat sulit. Anda dapat mencoba mengkonsumsi obat seperti Ardi* ( Ard*a) untuk membantu mengecilkan ambeyennya.
Saya sarankan untuk konsultasi ke dokter bedah untuk terapi lebih lanjut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Hemoroid merupakan pelebaran pembuluh darah pada bagian anus.
Terdapat 2 kriteria
1. Hemoroid interna
Pembengkakan di dalam anus
2. Hemoroid eksterna
Berada di dekat anus bagian luar
Derajat hemoroid
1. Derajat satu
Kadang ada perdarahan, benjolan belum terlihat
2. Derajat dua
Benjolan keluar namun bisa masuk sendiri
3. Derajat tiga
Benjolan keluar, tidak bisa masuk sendiri,namun masih bisa di masukan oleh tangan
4. Derajat empat
Benjolan berada di luar dari anus dan tidak bisa didorong kembali.
Tatalaksana
1. Makan berserat
2. Banyak minum air
3. Untuk mengurangi rasa nyeri bisa gunakan salep ultraproct, kandungan nya untuk mengurangi nyeri
4. Konsulkan pada dokter bila tetap tidak membaik
Apakah anda memiliki bpjs, anda bisa coba ke poli puskesmas terdekat u tuk diperiksa
Sekian dari saya, semoga membantu anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Anda dianjurkan untuk banyak minum air putih, kemudian mengonsumsi makanan berserat tinggi seperti buah-buahan dan sayuran. Buah yang baik contohnya pepaya.
Tips lainnya:
- Hindari makanan pedas dan berminyak.
- Hindari minuman berkafein.
- Jangan menahan BAB.
- Jangan duduk terlalu lama.
- Jika tidak berdarah, lakukan Sitz bath. Yaitu merendam anus di air hangat beberapa menit (5-10 menit)
Kemudian untuk mengatasi perdarahan yang terjadi Anda dianjurkan untuk segera memeriksakannya ke dokter terdekat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo saya IRT dg 2 anak umur 27 sy mengidap ambeiyen bbrp hari ini klo ingin bab sy slalu mengkonsumsi vegeta tp skrng sy semkin susah bab dan benjolan dianus semakin membesar dok trs saat bab hrs mengedan dan difeses.a itu bercampur dg darah dan menetes bnyak skali mohon resep.a dok. Biasa.a pke borradinol N supp tp didaerah ku lgi kosong dr distributor.a
Hallo saya IRT dg 2 anak umur 27 sy mengidap ambeiyen bbrp hari ini klo ingin bab sy slalu mengkonsumsi vegeta tp skrng sy semkin susah bab dan benjolan dianus semakin membesar dok trs saat bab hrs mengedan dan difeses.a itu bercampur dg darah dan menetes bnyak skali mohon resep.a dok. Biasa.a pke borradinol N supp tp didaerah ku lgi kosong dr distributor.a