March 09, 2019 22:54
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id mengenai keluhan wajah dan bibir bengkak. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Keluhan wajah dan bibir bengkak seperti yang anda alami biasanya terjadi karena alergi. Penyebab alergi bisa karena beberapa hal misalnya karena makanan hingga obat – obatan.
Pada kasus yang anda alami bisa jadi obat merupakan penyebabnya. Gejala yang muncul bisa berupa ruam kemerahan, gatal pada kulit, bengkak pada bibir dan mata hingga sesak napas dan juga pingsan.
Jika memang benar keluhan yang anda alami adalah karena alergi maka bisa diberikan obat alergi misalnya golongan anti histamin.
Selain itu bisa juga diberi obat lain seperti golongan steroid dan obat lainnya untuk meredakan gejala yang muncul. Selain itu yang terpenting adalah hentikan kontak dengan zat yang dicurigai menjadi penyebab alergi. Namun ada baiknya anda memeriksakan kondisi anda secara langsung ke dokter untuk memastikan penyebabnya.
Silakan baca artikel berikut ini untuk mendapatkan penjelasan lebih detail:
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kemarin saya pergi ke klinik kecantikan, lalu di resep kan krim. Malamnya saya menggunakan krim racikan tersebut, namun di pagi harinya wajah dan bibir saya menjadi sembab alias bengkak. Lantas, bagaimana cara mengatasinya dok? apakah bengkak di wajah saya karena krim racikan?
Kemarin saya pergi ke klinik kecantikan, lalu di resep kan krim. Malamnya saya menggunakan krim racikan tersebut, namun di pagi harinya wajah dan bibir saya menjadi sembab alias bengkak. Lantas, bagaimana cara mengatasinya dok? apakah bengkak di wajah saya karena krim racikan?