April 08, 2019 13:37
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hallo
Terimakasih telah menghubungi honestdocs
Komedo merupakan penyumbatan pada folikel rambut yang menjadi tanda awal munculnya jerawat. Folikel yang tersumbat berisikan serpihan kulit, sejenis protein kulit bernama keratin, serta sebum (minyak). Walaupun tidak termasuk dalam masalah kulit yang berat, bintik-bintik pada komedo sangat sulit dibasmi sehingga Anda mungkin perlu mencoba berbagai cara menghilangkan komedo sebelum bisa menemukan metode yang benar-benar efektif.
Bagi sebagian besar orang, obat-obatan dan produk perawatan kulit mungkin efektif untuk membasmi komedo. agar masalah kulit ini tidak muncul kembali dan membuat usaha Anda menghilangkan komedo menjadi sia-sia. Berikut adalah beberapa kiat yang bisa Anda lakukan.
1.Tidak menyentuh area kulit yang memiliki komedo.
2.Tidak memencet atau mencoba mengeluarkan komedo.
3.Membersihkan wajah dengan sabun berbahan lembut dan air bersuhu suam-suam kuku sebanyak dua kali sehari.
4.Tidak menggunakan scrub secara berlebihan saat membersihkan wajah.
5.Tidak menggunakan pore strip atau produk sejenis yang bertujuan untuk mengeluarkan komedo secara paksa.
6.Menggunakan produk perawatan kulit dan kosmetik bebas-minyak sehingga tidak menutup pori-pori.
7.Hanya menggunakan produk eksfoliator sebanyak satu kali dalam seminggu. Eksfoliator memang dapat membersihkan kulit
Anda dari sel-sel kulit mati yang menyumbat pori-pori, tapi penggunaannya secara berlebihan justru dapat menimbulkan
iritasi hingga masalah jerawat.
8.Menggunakan tabir surya yang diperuntukkan bagi wajah. Tabir surya untuk seluruh tubuh dapat menutup pori-pori.
9.Menghindari paparan polusi udara dan sinar matahari yang berlebihan.
10.Menghindari penggunaan produk kosmetik, sabun cuci, maupun produk pembersih sejenisnya yang dapat mengiritasi kulit.
11.Membersihkan makeup secara rutin.
12.Tidak menggunakan pakaian yang ketat. Gunakanlah pakaian longgar berbahan nonsintetis seperti kapas.
13.Membersihkan ponsel, kacamata, dan sarung bantal secara rutin agar kulit terhindar dari minyak, bakteri, dan kotoran.
14.Mandi dan membersihkan rambut secara teratur.
Komedo adalah salah satu masalah kulit yang paling banyak dialami orang-orang. Setelah diberantas sekalipun, bintik-
bintik komedo pada kulit masih bisa muncul kembali bila Anda tidak cermat menjaga kebersihannya. Mengingat setiap orang memiliki kondisi kulit yang berbeda, cara menghilangkan komedo yang berhasil bagi sebagian orang bisa saja tidak cukup ampuh untuk Anda.
Tapi, jangan cepat menyerah. Pahami terlebih dulu jenis komedo yang muncul pada kulit Anda dan apa yang menjadi penyebabnya. Cara ini akan membantu Anda menemukan metode paling sesuai untuk mengatasi komedo yang membandel. Bila perlu, Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter kulit untuk mendapatkan penanganan yang lebih efektif.
Terimakasih semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pori-pori di wajah saya cukup terbuka jadi ada banyak sekali komedo di daerah bagian hidung dan bawah mata, padahal saya sudah rajin membersihkan wajah dengan mencuci muka sehabis beraktifitas dan menggunakan make up. Tapi komedo tersebut tidak hilang malah cenderung tambah banyak. Saya jga udh coba berbagai macam masker wajah dari tradisional sampai modern tetapi hasilnya nihil. Bagaimana caranya agar pori-pori wajah saya mengecil dan komedonya menghilang? Terima kasih.
Pori-pori di wajah saya cukup terbuka jadi ada banyak sekali komedo di daerah bagian hidung dan bawah mata, padahal saya sudah rajin membersihkan wajah dengan mencuci muka sehabis beraktifitas dan menggunakan make up. Tapi komedo tersebut tidak hilang malah cenderung tambah banyak. Saya jga udh coba berbagai macam masker wajah dari tradisional sampai modern tetapi hasilnya nihil. Bagaimana caranya agar pori-pori wajah saya mengecil dan komedonya menghilang? Terima kasih.