February 17, 2019 13:55
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, sebelumnya terima kasih sudah bertanya melalui Honestdocs.
Untuk mengetahui apakah penyakit yang diderita anda, seorang dokter harus melihat secara langsung gambaran penyakit yang ada di kulit anda. Namun berdasarkan cerita anda, saya bisa menyimpulkan bahwa anda terkena penyakit jamur.
Pada umumnya jamur adalah organisme yang tidak memiliki sifat virulensi yang tinggi serta tidak memiliki sistem yang canggih untuk melawan sistem pertahanan tubuh manusia, akan tetapi pada kondisi khusus seperti pada kasus turunnya sistem imun manusia atau pada kondisi hidup yg sangat lembab jamur dapat menginfeksi manusia.
Berbagai contoh dari infeksi jamur pada manusia :
1. Tinea versicolor atau panu
2. Tinea kruris atau kadas / kurap
3. Tinea pedis atau kutu air
4. Candidiasis oral atau lidah keputihan
Pada dasarnya jamur membutuhkan lingkungan yang spesifik untuk hidup, sehingga dengan perubahan pola hidup dan kebiasaan infeksi jamur dapat dihindari.
Contoh kebiasaan yang dapat menghindari :
1. Penggunaan obat anti jamur baik krim maupun obat minum
2. Tidak menggunakan pakaian yang ketat atau tertutup, atau yang tidak menyerap keringat
3. Mengganti pakaian disaat berkeringat
4. Menggunakan pakaian yang kering
5. Tidak menggaruk di tempat terinfeksi, maupun tempat lain setelah tergaruk daerah yang terinfeksi kulit
6. Menghindari pemakaian handuk / pakaian bersama
Akan tetapi perlu diingat bahwa sebelumnya perlu dibedakan terlebih dahulu antara infeksi jamur dengan bentuk penyakit kulit lain yang dapat menyebabkan gatal. Lebih baik saudara/i periksakan diri anda ke dokter spesialis kulit dan kelamin untuk megetahui diagnosis yang tepat dan pengobatan yang optimal. Sekian dari saya, terima kasih.
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, sesudah saya praktek renang, betis saya muncul bulatan cokelat keabuan, seperti kusan, lalu di garuk menjadi putih berbusik. Hal ini kenapa ya dok dan bagaimana mengatasinya? karena saya baru sekali ini mengalaminya.
Dok, sesudah saya praktek renang, betis saya muncul bulatan cokelat keabuan, seperti kusan, lalu di garuk menjadi putih berbusik. Hal ini kenapa ya dok dan bagaimana mengatasinya? karena saya baru sekali ini mengalaminya.