December 25, 2019 17:32
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Bisa jadi penyebab azoospermianya adalah varikokel, dan dengan diatasi varikokel bisa mengatasi masalah produksi sperma.
Varikokel dapat diatasi dengan operasi. Saya anjurkan untuk konsultasikan ke dokter urologi ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apa ada cara alami untuk pengobatannya azoozpermia dan varikokel tanpa operasi dok? Apakah bisa sembuh
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
selamat sore
Ada baiknya anda periksakan oada spesialis urologi mengenai varikokel, karema tatalaksana yg pas dg operasi. Namun mengenai azoospermia agak sulit pengobatannya. Dilihat dari penyebab azoospesmia bila karena ada obstruksi, mungkin bisa di perbaiki sesikit, tergantung hasil pemeriksaan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila ada penyebab anatomis seperti varicocele, sulit tanpa operasi. Varicocele menyebabkan suhu testis tidak ideal untuk pembentukan sperma, bisa menyebabkan azoospermia.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Iya benar, pertama harus diatasi varikokel nya terlebih dahulu, karena itulah faktor risiko yang menyebabkan azoospermia.
Setelah varikokel teratasi, baru kita cari solusi untuk azoospermia jika memang belum teratasi setelah operasi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apa solusi untuk pria yang azoospermia dan varikokel
Apa solusi untuk pria yang azoospermia dan varikokel