March 09, 2019 20:40

Pagi dok. Bayi saya saat ini usia 4 bulan berat 6 kg, ASI eksklusif. Dua bulan belakangan ini bayi saya malas menyusu, dia tidak mau menyusu kalau tidak lapar atau haus, dipaksa pun malah GTM atau malah menggigit-gigit. Dia anteng, tidurnya pulas bahkan walaupun celana basah. Setiap bulan berat badannya naik irit, cuma sekitar 100 sampai 300 gram saja. Dan dilihat dari grafik KMS sudah mau menyentuh garis kuning. Lalu bagaimana saya harus membuat bayi saya rajin menyusu dan menaikkan berat badannya supaya bisa mengejar ketinggalan ? Terima kasih      

Pertanyaan ini telah dijawab oleh seorang ahli medis
Buka di app