October 08, 2019 12:35
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo gatal di bagian tubuh mana yang anda alami? apakah disertai adanya ruam2 pada kulit?
keluhan gatal dapat disebabkan oleh banyak sekali penyebab misalnya
-alergi akibat konsumsi makanan atau obat2 tertentu yang biasanya mengenai seluruh tubuh
-dermatitis kontak umumnya hanya terbatas pada area yang terkena bahan tertentu misalnya tangan jika terpapar deterjen atau sabun cuci
-gigitan serangga yang umumnya disertai bentol2
-infeksi virus yang dapat disertai demam dan ruam2 pada kulit
untuk itu perlu diketahui dulu penyebab pasti dari gatal yang anda alami
jika gatal sangat mengganggu atau disertai keluhan lain seperti demam maka sebaiknya periksakan kondisi langsung
untuk sementara
-jaga kebersihan kulit dengan mandi rutin 2x per hari
-hindari menggaruk terlalu kencang yang dapat menyebabkan infeksi sekunder
-gunakan pelembab untuk menjaga kulit tidak kering karen akondisi kulit kering menyebabkan lebih rentan gatal
-konsumsi minimal 2liter air putih per hari
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang,
Sebelumnya, apakah gatal terasa lebih gatal saat berkeringat atau lembab? apakah gatal semakin lama semakin meluas?
Apakah di keluarga ada yang gatal gatal juga?
Terdapat banyak sekali penyebab gatal, antara lain:
1. Reaksi alergi yang diakibatkan oleh pemakaian suatu produk tertentu didaerah tertentu (dermatitis kontak alergi)
2. Iritasi terhadap suatu produk yang korosif/ iritatif (dermatitis kontak iritan)
2. Infeksi jamur : biasanya gatal yang bertambah gatal saat berkeringat
3, Infeksi kutu / parasit
Terapi yang tepat adalah yang sesuai dengan penyebabnya. Namun untuk mengurangi gejala gatalnya anda dapat mengkonsumsi obat golongan antihistamine seperti Loratadine atau Cetirizine.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
selamat siang
-bagian tubuh mana yang terasa gatal?
-apa gatal disertai merah dan berkerak?
-timbul bintik dan terasa panas?
gatal pada kulit bisa karena kulit kering, terinfeksi jamur atau alergi karena makanan, obat, udara, dan bulu hewan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah ini tanda2 penyakit hiv aids dok?
Dok kalau gatal sudah hampir seminggu kira2 karena apa ya?
Dok kalau gatal sudah hampir seminggu kira2 karena apa ya?