January 13, 2020 11:51
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyaannya
Apa pekerjaan anda saat ini?
Apakah anda sering brkeringat atau bekerja di lingkungan yang panas?
Apakah di keluarga ada yang memiliki riwayat penyakit yang sama?
apakah gatal memberat saat malam hari? apakah anda tinggal di pondok atau asrama?
apakah anda memiliki riwayat alergi?
Dari keluhan yang anda sampaikan ada beberapa penyebab keluhan tersebut antara lain:
- reaksi alergi
- infeksi kutu kasur
- reaksi iritasi
- biang keringat
Penanganan tergantung penyebab ya. Hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala antara lain:
- memakai pakaian dan celana yang tidak terlalu ketat, usahkan bahan yang mudah menyerap
keringat
- menghindari alergen/zat pemicu alergi: seperti debu, udara, makanan, obat-obatan pemicu
alergi
- Manajemen stress yang baik, baik stress fisik maupun meosional, misalnya relaksasi dan yoga
- istirahat yang cukup, pada orang dewasa 7 jam sehari
Bila keluhan masih berlanjut, anda dapat memeriksakan diri ke dokter kulit terdekat ya. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saat ini saya tidak bekerja dok.
Tapi saya tinggal di tempat yang panas, di kontrakan.
Biasanya gatal terjadi ketika saya berkeringat, atau tidak sengaja menggaruk.
Keluarga tidak ada yang memiliki penyakit yg sama.
Dan saya tidak memiliki alergi sebelumnya.
Penyakitnya menyebar ke bagian tubuh lain..
Awal nya bintik putih nya hanya 1 2 tapi menjadi melebar..
Bentuknya bintik tengahnya putih seperti nasi namun tidak bisa dipencet.
Dok saya mau bertanya mengenai penyakit kulit saya,. Ditangan ada bintik-bintik putih kecil kadang terasa gatal, awalnya sedikit tapi sekarang menyebar..ada di tangan, di bawah pusar sedikit, di samping lutut sedikit, tapi yang parah di tangan. Ini hampir setahun saya alami, awalnya tidak gatal jadi ketika saya konsultasi dengan dokter sebelumnya katanya ini karena saya sering gonta ganti produk body lotion, tapi sekarang gatal setiap kali mau muncul di bagian yg baru. Kira-kira ini penyakit apa ya dok? Dan obat apa yang harus saya pakai? Yg tidak berbahaya bagi ibu hamil.. (Foto nya itu tangan saya habis pakai cuka & agak lebam gosong karena karet yang terlalu kencang...) Terimakasih dok...
Dok saya mau bertanya mengenai penyakit kulit saya,. Ditangan ada bintik-bintik putih kecil kadang terasa gatal, awalnya sedikit tapi sekarang menyebar..ada di tangan, di bawah pusar sedikit, di samping lutut sedikit, tapi yang parah di tangan. Ini hampir setahun saya alami, awalnya tidak gatal jadi ketika saya konsultasi dengan dokter sebelumnya katanya ini karena saya sering gonta ganti produk body lotion, tapi sekarang gatal setiap kali mau muncul di bagian yg baru. Kira-kira ini penyakit apa ya dok? Dan obat apa yang harus saya pakai? Yg tidak berbahaya bagi ibu hamil.. (Foto nya itu tangan saya habis pakai cuka & agak lebam gosong karena karet yang terlalu kencang...) Terimakasih dok...