March 06, 2019 11:18
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Pertama – tama yang harus dipastikan adalah apakah infeksi jamur telah sembuh total atau belum. Infeksi jamur pada selangkangan bisa terjadi karena beberapa jenis jamur misalnya tinea kruris ataupun candidiasis. Kondisi ini harus disembuhkan terlebih dahulu karena kalau tidak tentunya bekas hitam tersebut tidak akan bisa hilang. Setelah infeksi jamur teratasi baru kita beralih mengatasi flek bekas infeksi tersebut antara lain dengan beberapa cara:
- Mengoleskan flek kehitaman dengan bahan – bahan alami seperti madu, lemon, hingga minyak zaitun.
- Menggunakan krim pemutih misalnya dengan krim hidroquinon. Hidroquinon diperbolehkan asal masih berada dalam dosis yang dianjurkan. Selain itu masih banyak kimia lain yang bisa digunakan untuk mencerahkan kulit misalnya retinoid. Alangkah baiknya anda berkonsultasi dengan dokter karena dosis, racikan obat dan lain sebagainya akan disesuaikan dokter tergantung kondisi masing - masing pasien.
- Laser juga merupakan salah satu terapi untuk menghilangkan bekas luka.
Ada baiknya memang dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu oleh dokter terutama dokter spesialis kulit untuk memastikan penyebab keluhan bekas hitam pada kulit anda. Pengobatan yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan anda tersebut dan juga tergantung dari kondisi kulit yang ada saat ini.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok mau tanya cara menghilangkan bau ketiak dan Stretch Marc dan menghilangkan selangkangan hitam dengan bahan alami atau obat yg aman dan ber bpom itu apa ya?dan apa solusinya
Tolong donk solusinya🙏
Dok jamur saya di selakang sdh hilang kalo hilangkan yang hitam ini gimana dok
Dok, saya punya bekas jamur diarea selangkangan dan menyebar ke daerah perut. Bekas jamur tersebut menjadi hitam dan membuat kulit saya belang. Saya sudah coba hilangkan dengan lotion pemutih namun tidak bisa hilang. Bagaimana cara mengatasinya dok? Karena hal tersebut membuat saya tidak percaya diri. Terimakasih.
Dok, saya punya bekas jamur diarea selangkangan dan menyebar ke daerah perut. Bekas jamur tersebut menjadi hitam dan membuat kulit saya belang. Saya sudah coba hilangkan dengan lotion pemutih namun tidak bisa hilang. Bagaimana cara mengatasinya dok? Karena hal tersebut membuat saya tidak percaya diri. Terimakasih.