February 15, 2019 06:56
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terima kasih atas pertanyaannya
Coba saya bantu jelaskan keadaannya ya
HIV atau Human Immunodeficiency Virus adalah satu jenis virus yang apabila menjangkit tubuh manusia dapat menyebabkan penurunan sistem imun tubuh. Umumnya infeksi HIV biasanya terdapat jangka waktu 10 tahun atau lebih sejak terjangkit sebelum akhirnya muncul gejala pertama pada tubuh penderita.
Berikut adalah gejala-gejala penderita HIV
1. Demam
2. Badan terasa tidak enak
3. Sakit tenggorokan
4. Ruam pada badan
5. Penurunan berat badan
Dalam perkembangan penyakitnya HIV memiliki 4 stadium, dimana stadium yang terakhir / terberat disebut sebagai AIDS atau Aquired Immunodeficiency Syndrome dimana telah terjadi penurunan sistem imun secara permanen sehingga tubuh penderita mudah terinfeksi penyakit lainnya yang umumnya tidak menyebabkan gangguan pada tubuh manusia dengan sistem imu yang normal. Berikut tanda-tanda penderita yang telah menderita AIDS :
1. Berkeringat pada malam hari
2. Penurunan berat badan yang drastis
3. Bintik ungu pada kulit yang tidak bisa hilang
4. Lidah putih akibat infeksi jamur
5. Sesak napas
6. Tubuh terasa lemas tanpa alasan yang jelas
Untuk mendapatkan konfirmasi infeksi HIV diperlukan pemeriksaan darah yang dapat dilakukan secara cepat (rapid test) ataupun pemeriksaan darah bertahap (western blot) yang umumnya dilakukan pada ruang VCT (Voluntary Counseling & Therapy) dalam kasus penderita secara aktif mencari jawaban atau CST (Care Support & Treatment) pada kasus penemuan kasus secara tidak sengaja oleh pihak penyelenggara medis.
Apabila dirasa teman saudara memiliki gejala diatas atau memiliki faktor resiko seperti memiliki pasangan seksual ganda , pernah menggunakan obat-obatan dengan alat suntik yang bergantian atau memiliki gaya hidup LGBT maka saya menyarankan menghubungi bagian VCT rumah sakit untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.
Semoga membantu
Banyak terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, pekan kemarin temen saya sakit dengan gejala sering buang air kecil dan kelaminnya sakit, lalu diminta utk cek HIV dan hasilnya (-). Karena belum sembuh juga, akhirnya tmn saya cek lagi ke dokter dan diminta utk tes urin dan sperma. Hasil pemeriksaannya menyatakan klo temen saya itu terkena ISK dan AIDS. pertanyaan saya, koq malah bisa kena AIDS pdhl hasil tes HIVnya negatif? tks dok mohon pencerahannya.
Dok, pekan kemarin temen saya sakit dengan gejala sering buang air kecil dan kelaminnya sakit, lalu diminta utk cek HIV dan hasilnya (-). Karena belum sembuh juga, akhirnya tmn saya cek lagi ke dokter dan diminta utk tes urin dan sperma. Hasil pemeriksaannya menyatakan klo temen saya itu terkena ISK dan AIDS. pertanyaan saya, koq malah bisa kena AIDS pdhl hasil tes HIVnya negatif? tks dok mohon pencerahannya.