May 04, 2019 21:25
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bun
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah ada memar?
Bila ada memar, cukup kompres dengan air dingin atau es yang sudah dibungkus dengan handuk selama 10-15 menit, ulangi beberapa kali dalam sehari.
Bila pada saat terbentur tidak ada perubahan kesadaran, ibu hanya perlu mengawasi anak ibu, bila tiba-tiba ada muntah lagi, atau kejang atau penurunan kesadaran, segera bawa anak ibu ke UGD atau rumah sakit terdekat.
Semoga penjelasan ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Jika Anda melihat benjolan pada kepala si kecil, sebaiknya cepat kompres menggunakan handuk yang telah dibasahi air dingin. Kompres selama kurang lebih 2-5 menit. Biasanya jika tak terlalu besar, benjolnya akan mengempes dalam waktu yang cepat.
Bila tak hilang juga, segera bawa si kecil ke dokter
Serta Anda harus segera membawa bayi ke dokter jika ia menunjukkan berbagai gejala seperti:
-Hilang kesadaran, hal ini ditandai dengan si kecil tidak menangis sesaat setelah jatuh atau susah dibangunkan saat bayi tidur setelah jatuh.
-Kejang-kejang.
-Perdarahan dari salah satu bagian tubuh.
-Tidak merespon atau responnya menjadi lambat.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, bagaimana keadaan anak ibu sekarang? Apakah sudah dapat beraktivitas dengan normal? Apakah menunjukkan adanya gangguan pergerakan?
Seperti yang sudah dijelaskan, ibu tidak perlu khawatir. Hanya apabila anak ibu tidak sadarkan diri/ mengalami penurunan kesadaran, atau kejang kejang, maka ibu perlu membawanya untuk diperiksa ke dokter/ UGD. Untuk menjawab pertanyaan ibu, bila curiga perdarahan, maka perlu dilakukan CT scan, dan CT scan pilihannya adalah non kontras. Ct scan non kontras adalah pilihan utama untuk kasus trauma karena lebih cepat dan tidak perlu menyuntikkan kontras ke dalam pembuluh darah terlebih dahulu. CT scan kontras biasanya digunakan untuk kasus tumor/ infeksi karena adanya penyengatan kontras pada tumor maupun abses di otak.
Sekian tambahan dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hai Dok, Anak saya umur 1 this setengah, saat sedang tiduran di kasur 5 cm dia terjeledak dgn posisi telentang dan dia nangis. Saat dia nangis dia muntah dan tidak banyak. Hal ini saya harus CT scan atau tidak ya?? Apabila harus CT scan, saya harus pilih kontras atau non kontras..?? Hingga saat ini anaknya masih aktif bermain Mohon pencerahannya dok agar saya lebih tenang..
Hai Dok, Anak saya umur 1 this setengah, saat sedang tiduran di kasur 5 cm dia terjeledak dgn posisi telentang dan dia nangis. Saat dia nangis dia muntah dan tidak banyak. Hal ini saya harus CT scan atau tidak ya?? Apabila harus CT scan, saya harus pilih kontras atau non kontras..?? Hingga saat ini anaknya masih aktif bermain Mohon pencerahannya dok agar saya lebih tenang..