March 10, 2019 14:24
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id mengenai keluhan cemas dan susah tidur. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Cemas sebenarnya merupakan perasaan normal yang dialami oleh tiap individu ketika menghadapi situasi yang tak biasa dihadapinya misalnya ancaman, menghadapi situasi baru dan lain sebagainya.
Namun hal ini bisa dikatakan normal jika memang tidak muncul berlebihan artinya perasaan ini bisa dikendalikan dan tidak menimbulkan gangguan dalam beraktivitas.
Jika perasaan ini tidak bisa dikendalikan maka biasanya akan menimbulkan gangguan kesehatan bagi orang yang mengalaminya baik gangguan kesehatan fisik maupun psikis.
Salah satu keluhan yang dapat muncul akibat kecemasan selain keluar keringat dingin dan jantung berdetak cepat, juga dapat timbul keluhan mudah cemas.
Pada kasus yang anda alami jika keluhan sangat mengganggu dan tidak dapat dikendalikan alangkah baiknya jika anda berkonsultasi langsung ke dokter untuk memastikan penyebab keluhan anda.
Pengobatan akan diberikan berdasarkan hasil pemeriksaan nantinya. Dalam forum ini kami tidak dapat memberikan resep obat sebagai dasar pengobatan bagi pasien. Karena setiap obat yang diberikan dokter haruslah atas dasar hasil pemeriksaan secara langsung kepada pasien.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok. Dok saya sering panik,cemas dan susah tidur? Apa ya dok obat yang cocok. Tiap hari saya merasa cemas. Dan tidak bisa tidur. menyiksa sekali dok. Terimakasih dok,.
Halo dok. Dok saya sering panik,cemas dan susah tidur? Apa ya dok obat yang cocok. Tiap hari saya merasa cemas. Dan tidak bisa tidur. menyiksa sekali dok. Terimakasih dok,.