November 15, 2019 07:51
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Gejala apa saja yang dialami saat ini?
Berapa kadar ureum dan kreatinin yang dimaksud?
Ureum tinggi dapat terjadi akibat fungsi ginjal kurang baik sehingga tidak dapat menyaring protein dengan baik.
Oleh sebab itu, ikuti beberapa tips menurunkan kadar ureum di bawah ini:
- Hindari mengonsumsi makanan berprotein tinggi seperti daging merah, ikan, susu, kacang-kacangan, dan biji-bijian.
- Perbanyak konsumsi sayuran basa, termasuk kol, wortel, dan kentang.
- Konsumsi beberapa makanan lain yang diketahui mengurangi kadar urea dan kreatinin seperti mentimun, lemon, dan paprika merah.
- Selalu terhidrasi dan minum banyak air. Dehidrasi mengurangi volume darah dan meningkatkan zat terlarut darah termasuk urea, sehingga meningkatkan level BUN. Minum lebih banyak air akan meningkatkan frekuensi buang air kecil, dan sebagai hasilnya, lebih banyak urea dan kreatinin akan dibuang dari tubuh.
Perlu dikonsultasikan dengan dokter secara langsung jika kadar ureum dan kreatinin begitu tinggi.
Demikian, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mlm dok..saya mau tanya dok ureum bpk sy 116 kreatinin nya 4
Selain Hd apa ada cara lain dok..untuk turunkan ureum..klo obat prorenal bisa gak dok ..terima kasih
Cara alami menurunkan kadar ureum dalam darah bagai mana dok.. soalnya cari" cuma kreatinin
Cara alami menurunkan kadar ureum dalam darah bagai mana dok.. soalnya cari" cuma kreatinin