September 27, 2019 21:17
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, terima kasih atas pertanyaan anda.
Pada kondisi seperti itu, Yakni reaksi alergi yang disertai dengan pembengkakan terutama pada area wajah dan saluran napas, maka harus segera dilakukan pertolongan di UGD rumah sakit.
Dikhawatirkan, tekanan darah menjadi drop, saluran nafas terhambat, sehingga berpotensi membahayakan.
Penanganan dan obat-obatan yang diberikan nanti akan disesuaikan dengan kondisi ibu anda, misalnya menggunakan antihistamin, steroid, ataupun adrenalin berupa suntikan agar reaksinya cepat.
Jadi sekali lagi untuk lebih amannya, harap membawa ibu anda ke UGD terdekat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Okee terimakasih dok)
Permisii dokk, ibu saya flu salah minum obat malah minum antibiotik beliau langsung muntah, bersin, gatal gatal dan bengkak. Ini harus ke rumah sakit kah? Atau sembuh sendiri?? Obatnya apa ya dok?
Permisii dokk, ibu saya flu salah minum obat malah minum antibiotik beliau langsung muntah, bersin, gatal gatal dan bengkak. Ini harus ke rumah sakit kah? Atau sembuh sendiri?? Obatnya apa ya dok?