July 03, 2019 07:58
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Untuk pembelian krim atau obat lainnya, Anda dapat mengunjungi situs berikut:
https://www.honestdocs.id/toko-kesehatan/apotik-online
Tim farmasi dapat membantu Anda dalam pembelian serta pengantaran obat ke rumah Anda.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Sedangkan mengenai infeksi jamur, kami akan membahas sedikit mengenai kondisi ini. Infeksi jamur dapat menjangkit pria pada usia berapa saja. Dan umumnya, infeksi ini cenderung menjangkit seseorang yang belum disunat.
Penyebab lain yang dapat menyebabkan infeksi jamur pada penis adalah kurangnya menjaga kebersihan penis, obesitas, area penis yang lembab, dan sebagainya. Untuk penanganan infeksi jamur, kami anjurkan Anda untuk membeli krim atau salep antijamur seperti miconazole atau clotrimazole yang dapat dibeli di apotik sekitar.
Selain dari penggunaan obat, kami juga menyarankan anak Anda untuk menjaga kebersihan penis dan menjaga area penis selalu kering dan tidak lembab. Hindari juga pemakaian celana yang terlalu ketat dan gunakan celana yang berbahan katun.
Sekian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih banyak atas jawabannya dokter.
Selamat pagi dokter, Anak laki laki saya umur 9 thn mengalami gatal pada ujung penisnya( dia blm disunat).sepertinya ada berupa cairan yg ada didalam karena ada seperti kerak dibagian ujung luar penisnya tsb.kami pernah membawanya kedokter spesialis anak,dan kata dokter tsb penyebabnya adalah jamur,dan diberi krim utk obatnya.tapi sayang krim tsb hilang,dan sekarang anak sy mengalami gatal lagi.kami tinggal di kapupaten yg utk mencapai t4 spesialis tsb butuh waktu 4 jam.adakah krim yg bisa sy beli diapotik utk mengobati anak sy dokter?
Selamat pagi dokter, Anak laki laki saya umur 9 thn mengalami gatal pada ujung penisnya( dia blm disunat).sepertinya ada berupa cairan yg ada didalam karena ada seperti kerak dibagian ujung luar penisnya tsb.kami pernah membawanya kedokter spesialis anak,dan kata dokter tsb penyebabnya adalah jamur,dan diberi krim utk obatnya.tapi sayang krim tsb hilang,dan sekarang anak sy mengalami gatal lagi.kami tinggal di kapupaten yg utk mencapai t4 spesialis tsb butuh waktu 4 jam.adakah krim yg bisa sy beli diapotik utk mengobati anak sy dokter?