March 31, 2019 20:50
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Bila saat ini anda tidak mengalami menstuasi selama 6 bulan, padahal sebelumnya anda mengalami siklus menstruasi yang normal dan reguler, maka kemungkinan anda mengalami kondisi yang disebut amenore sekunder.
Amenore sekunder merupakan kondisi di mana seorang wanita tidak mendapat siklus menstruasi selama 3 bulan (bila sebelumnya siklus menstruasi reguler) atau tidak mendapat siklus menstruasi selama 6 bulan (bila sebelumnya siklus menstruasi ireguler).
Faktor penyebabnya antara lain:
-Stres
-Gangguan makan, turun berat badan yang berlebihan, atau olah raga yang berlebihan
-Kehamilan dan menyusui
-Obat-obatan dan kontrasepsi
-Sindrom polikistik ovarium (PCOS), dimana terjadi pembesaran ovarium karena kista
-Menopause dini (premature ovarian failure)
-Infeksi pada saluran reproduksi
-Penyakit tertentu seperti kelebihan atau kekurangan hormon tiroid, diabetes
-dsb.
Saran:
-Mengelola stres
-Makan makanan yang bergizi seimbang
-Olah raga cukup dan teratur
-Istirahat yang cukup
-Menjaga berat badan yang ideal
Segera konsultasikan ke dokter spesialis kandungan dan kebidanan karena keluhan yang anda alami termasuk tidak normal. Sehingga bisa mendapat pemeriksaan lebih lanjut dan terapi yang adekuat.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok, selamat pagi. Saya Wulan, saya sudah 7 bulan tidak haid. Lalu saya pergi memeriksakannya ke beberapa tempat dan saya selalu diberi obat. Setelah minum obat itu saya baru bisa haid dok. Suami saya menganjurkan agar saya berhenti minum obat supaya tidak menjadi ketergantungan bahan kimia. gimana ya dok? saya harus bagaimana?
Halo dok, selamat pagi. Saya Wulan, saya sudah 7 bulan tidak haid. Lalu saya pergi memeriksakannya ke beberapa tempat dan saya selalu diberi obat. Setelah minum obat itu saya baru bisa haid dok. Suami saya menganjurkan agar saya berhenti minum obat supaya tidak menjadi ketergantungan bahan kimia. gimana ya dok? saya harus bagaimana?