April 01, 2019 13:25
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Saya akan coba menjawab
Siklus menstruasi biasanya sekitar 21-35 hari, dihitung dari hari pertama menstruasi bulan ini, hingga hari pertama menstruasi berikutnya.
Penyebab haid tidak teratur:
1. Stres
2. Obesitas
3. Berat badan turun
4. Produksi prolaktin berlebih
Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
5. Alat kontrasepsi
5. Polycystic ovary synd (PCOS)
Kelainan fungsi indung telur
6. Penyakit kronis
Diabetes
7. Menopuse dini
8. Merokok
9. Masalah tiroid
Konsultasi pada dokter bila alami menstruasi terlambat atau masalah lain terkait menstruasi, seperti haid berhenti tiba-tiba selama lebih dari 90 hari, siklus bulanan menjadi sangat tidak teratur, haid berlangsung selama lebih dari 7 hari, nyeri parah, atau darah keluar dengan deras dan harus ganti pembalut setiap satu atau dua jam sekali.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Flek darah normal terjadi sebelum mentruasi maupun sesudah.
Dimana warna bisa merah terang, maupun gelap, itu tergantung dari kadar oksigen didalam nya.
Jika terang artinya banyak kandungan oksigen, gelap hingga hitam, terdeoksigenasi.
Kemungkinan lain
1. Fibroid
Tumbuhnya jaringan pada dinding rahim atau miom
2. Hormon tidak seimbang
3. Ovulasi
Proses pecahnya folikel terkadang menimbulkan flek darah
4. Penggunaan alat kb
5. Menopose
6. Polip rahim
Tumor yang menghalangi servix
Jika hal ini terjadi berulang dan terus menerus, disarankan untuk periksakan pada spesialis kandungan, untuk pemeriksaan lanjutan seperti usg.
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat siang, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Siklus menstruasi yang normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, Anda dapat menghitungnya dari hari pertama haid terakhir.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya juga merupakan beberapa penyebab menstruasi menjadi tidak teratur, kadang dapat memanjang ataupun memendek.
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, oleh karena itu dapat memanjang/ memendek, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Pada prinsipnya agar menstruasi teratur perlu menerapkan pola hidup yang sehat salah satunya adalah makanan makanan bergizi seimbang. Hal ini bertujuan agar kondisi hormonal menjadi stabil sehingga siklus menstruasi menjadi teratur. Namun demikian apabila penyebab dari ketidak teraturan siklus mens tersebut adalah penyakit-penyakit tertentu misalnya PCOs atau kista, maka diperlukan terapi hormonal dan obat-obatan lainnya yang diresepkan dokter.
Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan agar menstruasi lancar:
- Olahraga teratur minimal 3 dalam seminggu, misalnya jogging, renang, senam aerobik yang akan melancarkan aliran darah.
- Kendalikan stres
- Hindari kelelahan yang berlebihan dan Istirahat yang cukup
- Jaga stamina dengan mengonsumsi makanan bergizi (sayur, buah, lauk pauk) yang kaya vitamin dan antioksidan
- Batasi konsumsi makanan instan dan berlemak
- Hindari rokok dan alkohol
Jika anda sudah menerapkan pola hidup yang sehat namun menstruasi tak kunjung teratur sebaiknya memeriksakan diri ke dokter kandungan untuk identifikasi lebih lanjut mengenai penyebabnya. Terapi dari dokter akan menyesuaikan hasil temuannya nanti.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok, saya ingin tanya. Bulan ini saya sudah haid di tanggal 11-17 kemarin. Tapi ini baru tanggal 29 kok sudah keluar lagi ya dok tapi warna coklat? Apakah normal dok kalau saya haid lagi dan cuma selisih 10 hari dari haid sebelumnya?
Siang dok, saya ingin tanya. Bulan ini saya sudah haid di tanggal 11-17 kemarin. Tapi ini baru tanggal 29 kok sudah keluar lagi ya dok tapi warna coklat? Apakah normal dok kalau saya haid lagi dan cuma selisih 10 hari dari haid sebelumnya?